Laga Perdana Liga 3 Asprov, Persibangga Purbalingga Optimis Menang Lawan Persibas

25 September 2022, 10:03 WIB
Persibangga Purbalingga saat menggelar latihan di Gor Satria Pureokerto. /Humas Askab PSSI Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Persibangga Purbalingga optimis akan meraih kemenangan di laga perdana melawan Persibas, Minggu 25 September 2022.

Hal itu disampaikan pelatif Persibangga Purbalingga Faizal Fatron Nasser, di sela-sela memimpin latihan kemarin.

"Kami optimis Persibangga Purbalingga akan meraih kemenangan di laga perdana Liga 3 Asprov melawan tuan rumah Persibas," katanya.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Purbalingga, Minggu 25 September 2022, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Hujan

Fatron menyampaikan, pemain Persibangga Purbalingga saat ini dalam kondisi bagus dan fit.

"Para pemain kondisi fit, siap tempur menghadapi tuan rumah Persibas," ungkapnya.

Baca Juga: Warga Purbalingga yang Terjun ke Sungai Klawing Dari Atas Jembatan Ditemukan Meninggal Dunia, Ini Kronologinya

Diungkapkan saat menjajal lapangan Stadion Satria, dia menerapkan pola latihan sederhana.

Masing-masing passing exercise da finishing touch.

Latihan tersebut diharapkan dapat diaplikasikan dalam permainan di partai perdana tersebut.

“Kami optimistis mampu meraih tiga angka di kandang lawan,” ujarnya.

Baca Juga: Ditinggal Anaknya Merantau, Kakek di Kejobong Purbalingga Terjun ke Sumur Meninggal Dunia

Mengenai pola permainan yang akan diterapkan, Fatron mengatakan akan menerapkan pola 4-3-3.

Di ujung tombak, mantan striker Persipa Pati Eko Priyono akan menjadi andalan untuk mendulang gol. Kendati demikian dia tak ingin meremehkan Persibas.

“Mereka bermain dihadapan pendukungnya. Tentu memiliki semangat lebih,” ungkapnya.

Baca Juga: Akibat Hujan Deras, Tiga Desa di Kecamatan Karangmoncol Purbalingga Terendam Banjir

Asisten Manager Persibangga Hermanto menambahkan raihan hasil maksimal akan menjadi modal bagi pertandingan selanjutnya.

Dia menyebutkan Ketua Umum Askab PSSI Purbalingga HR Bambang Irawan menyiapkan bonus apabila pemain bisa memberikan kemenangan di pertandingan pertama.

“ Kami minta pemain tetap fokus dan semangat. Jangan meremehkan lawan. Insya Allah hasil terbaik akan diraih,” tandasnya.

Baca Juga: Persibangga Purbalingga Resmi Perkenalkan Jersey Barunya, Ternyata Mengandung Makna Apik

Persibangga akan menjalani laga perdana dengan bertandang ke kandang Persibas di Stadion Satria pada Minggu 25 September 2022.

Selanjutnya Persibangga akan menjamu PSIW (Wonosobo) di Stadion Goentoer Darjono pada Rabu 28 September 2022.

Baca Juga: Persibangga Perkenalkan Para Pemainnya, Mayoritas Warga Purbalingga

Persibangga akan kembali merumput menghadapi PSIW pada Rabu 5 Oktober 2022 menghadapi PSIW di Stadion Kolopaking Banjarnegara.

PSIW memang menjadikan stadion tersebut sebagai home basenya.

Di pertandingan grup terakhir, Persibangga pakan menjamu Persibas di Stadion Goentoer Darjono pada Rabu 12 September 2022.***

 

 

Editor: Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler