Gapura Purbalingga Salurkan Bantuan Puluhan Ribu Liter Air Bersih Ke Tiga Desa di wilayah Kecamatan Mrebet

24 September 2023, 14:34 WIB
Gapura salurkan bantuan puluhan ribu liter air bersih ke tiga desa di wilayah Kecamatan Mrebet, Purbalingga. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Gabungan Purna STM/SMK YPT Purbalingga (Gapura) salurkan puluhan ribu liter air bersih ke tiga desa di wilayah Kecamatan Mrebet, Minggu 24 September 2023.

Bantuan air bersih mendapat sambutan hangat dari warga tiga desa di wilayah Kecamatan Mrebet Purbalingga yang saat ini dilanda kekeringan.

"Kami salurkan 90 ribu liter air bersih ke tiga desa, yaitu, Desa Binangun, Tangkisan, dan Pengalusan," kata Ketua Umum Gapura Purbalingga, Siti Suliah.

Baca Juga: Dusun 5 Desa Tumanggal Purbalingga Krisis Air Bersih, 5000 Liter Air Bersih Disalurkan

Gapura bergerak menyalurkan air bersih kepada masyarakat di berbagai lokasi selama musim kemarau ini.

Hal itu merupakan bagian dari upaya kami ikut meringankan beban warga masyarakat yang kesulitan memperoleh air bersih.

"Ini bagian upaya Gapura membantu sesama yang sedang mebutuhkan air bersih karena musim kemarau panjang," terangnya.

Baca Juga: Motor Tabrakan Mobil di Jalan Desa Mangunegara Purbalingga, Pemotor dan Penumpang Dilarikan Rumah Sakit

Warga ketiga desa tersebut mengaku sudah beberapa bulan terakhir sulit mendapatkan air bersih akibat musim kemarau ini

"Syukur Alhamdulilah hari ini Gapura datang menyalurkan air bersih kepada kami," kata salah satu warga di Desa Kecamatan Mrebet, Etty.

Baca Juga: Pak RT di Purbalingga Dapat Insentif Tiap Bulannya, Ini Besarannya

Etty berharap bantuan air bersih ini, tidak hanya dilakukan satu kali namun juga secara rutin.

“Kami berterimakasih sekali kepada Gapura Purbalingga sudah menyalurkan air bersih ini," pungkasnya.***

Editor: Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler