Soft Launching Taman Bunga Kuba Land Pratin Purbalingga, Hari Ini hingga 25 Desember 2023 Tiket Gratis

18 Desember 2023, 06:25 WIB
Obyek wisata taman bunga Kuba Land Dusun Pratin, Desa Kutabawa Kecamatan Karangreja, Purbalingga. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Taman bunga Kuba Land yang berlokasi di Dusun Pratin Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Purbalingga resmi dibuka untuk obyek wisata, Minggu 17 Desember 2023.

Akan tetapi, pembukaan wisata taman bunga Kuba Land Purbalingga ini bersifat soft, dibuka masih dalam tahap pembenahan. 

"Masih banyak yang perlu dibenahi, namun ratusan bunga sudah tumbuh di taman ini dan gasebo sudah ada," kata pemilik Kuba Land, Gunarto kemarin.

Baca Juga: Mengenaskan! Mobil Tabrak Sepeda Motor di Jalan Raya Purbalingga-Pemalang, Begini Kondisi Korban

Disampaikan, selama satu minggu ini pihaknya masih menggratiskan pengunjung yang akan berlibur ke Kuba Land.

"Dari ini dibuka hingga tanggal 25 Desember 2023, pengunjung gratis masuk ke taman bunga Kuba Land," terangnya.

Baca Juga: Hari Jadi Purbalingga ke 193, Bupati Bersama Wabup, Ketua DPRD dan Forkopimda Ziarah ke Makam Leluhur

Gunarto menambahkan, luasan taman bunga Kuba Land ini kurang lebih hampir 7 hektar. Nantinya kit bertahap menambah wahana wahana baru.

"Jadi saat ini yang penting bukak dulu, bwrtahap kita akan membangun wahana wahana baru, jalu selalu ada inovasi," ungkapnya.

Baca Juga: Purbalingga Zero Kasus Covid 19 Meski Level Nasional Meningkat, Dinkes Imbau Budayakan Prokes

Taman wisata bunga Kuba Land ini rencananya akan di tiketkan untuk masuk menikmati pemandangan warna warni bunga yang ada.

Untuk harga sangat terjangkau, hanya dengan Rp 10 ribu rupiah pengunjung bisa sepuasnya jalan-jalan berkeliling ke taman dan berfoto-foto.

Bupati Purbalingga melalui Dinporapar datang langsung saat soft launchin destinasi wisata alam taman bunga Kuba Land.***

Editor: Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler