Jelang Nataru, Polres Purbalingga Gelar KRYD

- 19 Desember 2020, 17:10 WIB
Polres Purbalingga bersama TNI dan Satpol PP memggelar KRYD, Kamis malam 17 Desember 2020.
Polres Purbalingga bersama TNI dan Satpol PP memggelar KRYD, Kamis malam 17 Desember 2020. /Humas Polres Polres Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Menjelang Natal - Tahun Baru (Nataru), Polres Purbalingga menggelar kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD).

Kegiatan dilaksanakan dengan patroli sinergitas skala besar bersama dengan personel dari TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) mulai Kamis malam 17 Desember 2020.

Baca Juga: Bupati Hingga 8 ASN Positif Covid-19, Komplek Sekda Lockdown

Kabag Ops Polres Purbalingga AKP Pujiono mengatakan bahwa dalam rangka mencegah gangguan kamtibmas menjelang Natal dan tahun baru dilaksanakan KRYD.

"Patroli sinergi skala besar dengan TNI dan Satpol PP. Tidak hanya ditingkat polres, juga dilaksanakan polsek bersinergi TNI Koramil dan Satpol Kecamatan," katanya, Sabtu 19 Desember 2020.

Baca Juga: Wujud Kepedulian, Pakarta Purbalingga Salurkan Bantuan Untuk Korban Bencana Alam

Disampaikan Pujiono bahwa tidak hanya patroli dalam kegiatan kita juga melaksanakan razia stasioner terhadap kendaraan yang melintas.

Hal itu untuk antisipasi peredaran bahan peledak, senjata api maupun senjata tajam yang dapat menimbulkan gangguan keamanan saat Natal dan tahun baru.

Baca Juga: Banteng Lawas Siap Bersinergi Dengan Pemerintah, Juga Siap Mengkritisi Yang Perlu di Kritisi

“Karena masih dalam pandemi Covid-19 kita juga lakukan pemantauan penerapan protokol kesehatan. Selain itu, kita pantau sejumlah wilayah rawan tanah longsor dan banjir," jelasnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah