Bocah Hanyut di Sungai Klawing Purbalingga Belum Ketemu, Begini Kronologi Kejadiannya

- 16 Mei 2021, 23:43 WIB
Tim SAR gabunga BPBD sedang mencari bocah hanyut di Sungai Klawing wilayah Desa Galuh, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Minggu 16 Mei 2021.
Tim SAR gabunga BPBD sedang mencari bocah hanyut di Sungai Klawing wilayah Desa Galuh, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Minggu 16 Mei 2021. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Seorang bocah hanyut di Sungai Klawing Desa Galuh, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Minggu 16 Mei 2021.

Diketahui bocah tersebut bernama Cahyo (16) warga Desa Galuh, Kecamatan Bojongsari, Kabupten Purbalingga.

Kejadian berawal ketika Cahyo dan kedua temannya Nur Fajar (15) dan Tegar (15) sedang mancing ikan badannya terasa gerah karena cuaca panas.

Kemudiah Cahyo dan Fajar mandi di Sungai. Selanjutnya Fajar kembali ketepian, namun Cahyo tidak kembali hanyut terbawa arus.

"Peristiwa terjadi sekitar pukul 12.30 wib.
Pencarian sudah dilakukan, namun sampai petang ini belum ditemukan," kata Kepala BPBD Purbalingga, Umar Fausi, Minggu malam 16 Mei 2021.

Baca Juga: Pengunjung Obyek Wisata Membludak, Tiga Wisatawan Lembah Asri Serang Purbalingga Reaktif

Diceritakan, mengetahui temannya hanyut terbawa arus, dua rekannya memberitahu keluarga korban.

Keluarga korban kemudian bersama masyarakat sekitar mencoba melakukan pencarian, namun tidak membuahkan hasil.

"Keluarga korban akhirnya melaporkan peristiwa tersebut ke pihak terkait, termasuk tim SAR Gabungan BPBD Purbalingga," jelasnya.

Baca Juga: Pengunjung Membludak, Wisatawan Destinasi Lembah Asri Serang Purbalingga di Rapid Antigen

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x