Harapan Terbang Ke Tanah Suci Kandas, Bupati Tiwi: Jangan Patah Semangat, Skenario Allah Takdir Terindah

- 10 Juni 2021, 07:48 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi. /Fitri Khasanah./

Senada dengan Bupati Tiwi, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kantor Kementerian Agama Purbalingga, Hamimah juga berpesan jamaah calon haji Purbalingga untuk bersikap tenang apapun keputusan pemerintah.

"Apa yang dilakukan oleh pemerintah demi keselamatan, kenyamanan, dan kesehatan jemaah," ucapnya.

Baca Juga: Biadab! Seorang Ibu di Purbalingga Tega Tinggalkan Bayi Yang Baru Dilahirkan

Sembari menunggu keberangkatan yang ijinkan oleh pemerintah, baik Pemerintah Indonesia maupun Arab Saudi, pihaknya meminta calon jamaah selalu menjaga kesehatan.

"Dalam rentang waktu penundaan, jamaah calon haji diharapkan lebih mempersiapkan diri, baik itu fisik, mental dan pengetahuan," ujar Hamimah.

"Namanya ibadah haji ini kan panggilan dari Allah, mungkin kita sudah sangat meninginkan berangkat, sudah berdo'a maksimal. Allah lah yang menentukan, jadi harus siap apapun yang diputuskan," katanya.

Baca Juga: Warga Keluhkan Akses Jalan Menuju Bandara JBS Purbalingga Bergelombang dan Berlubang

Pihaknya membeberkan sesungguhnya calon jamaah haji di Purbalingga sudah dalam posisi siap, seperti kesiapan dokumen dan sudah vaksin meningitis.

"Lebih dari separuh calon jamaah kita juga sudah vaksin Covid 19. Persiapan keberangkatan dan pelaksanaan ibadah disana kan tentunya berbeda dengan sebelum pandemi, jadi memerlukan waktu persiapan tambahan khususnya terkait penerapan protokol kesehatan kaya sebelum dan sesudah terbang harus dikarantina," imbuhnya.

Baca Juga: Jembatan Merah Senilai Rp 28 M Belum Berfungsi Sudah Rusak, Ketua DPRD Purbalingga Minta Diproses Hukum

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x