Kreatif, Pemuda Desa Banjaran Purbalingga Tuangkan Keahlian Melukis di Bambu

- 8 September 2021, 12:02 WIB
Pemuda Desa Banjaran, Septo menyerahkan hasil karya sketsa wajah kepada Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi.
Pemuda Desa Banjaran, Septo menyerahkan hasil karya sketsa wajah kepada Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Septo Winarno (27), pemuda dari Desa Banjaran, Kecamatan Bojongsari, Purbalingga terinspirasi memanfaatkan pohon bambu yang ada di desanya menjadi sebuah kerajinan.

Bambu yang melimpah di Desanya Banjaran Purbalingga kemudian diolahnya dan digambar hingga menjadi hasil karya yang mempesona dengan sketsa wajah.

Baca Juga: 41 Narapidana Tewas dalam Kebakaran Lapas Tangerang Banten

Septo warga Banjaran Purbalingga begitu sapaannya, mengaku mulai merintis kerajinan bambu sejak satu tahun yang lalu.

Septo ingin menciptakan karya dari bambu yang berbeda dengan warga Desa Banjaran Purbalingga lainnya.

Baca Juga: Kebakaran Lapas Tangerang Banten, Humas Kemenkumhan Tubagus Membenarkan

Menurutnya, sudah sejak lama Desa Banjaran Purbalingga terkenal akan kerajinan bambunya. Potensi bambu yang ada dibentuk berbagai macam kerajinan lalu dijual untuk menambah penghasilan masyarakat.

“Saya terinspirasi membuat sketsa wajah dari bambu ini karena Desa Banjaran Purbalingg kaya akan bambunya dan saya ingin buat yang berbeda dari warga yang lain,” kata Septo saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp, Rabu 8 September 2021.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV dan Trans TV Hari Ini Rabu 8 September 2021, Dari FTV Siang Hingga Kuliner Bikin Laper

Septo menuturkan untuk menggambar sketsa wajah, dirinya membutuhkan bambu wulung atau bambu hitam. Proses menggambar sketsa wajah ini kurang lebih memakan waktu sampai dua hari tergantung pada tingkat kerumitannya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x