Menikah di Polres Purbalingga, RNS Tetap Tegar Meminang Pujaan Hatinya Meski Berstatus Tersangka

- 13 September 2021, 16:20 WIB
Menikah di Polres Purbalingga, RNS tetap tegar meminang pujaan hatinya meski berstatus tersangka.
Menikah di Polres Purbalingga, RNS tetap tegar meminang pujaan hatinya meski berstatus tersangka. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - RNS (19) warga Kelurahan Kembaran Kulon, Purbalingga tetap tegar meski harus meminang pujaan hatinya dengan status dirinya sebagai tersangka.

RNS terjerat kasus penyalahgunaan narkoba dan hingga kini masih dalam proses pemeriksaan dan penahanan.

Baca Juga: Vaksinasi di Desa Serayularangan Purbalingga Berhadiah Kambing

Pria ini menikahi SS (20) warga Kembaran, Banyumas dan melangsungkan akad pernikahannya di Masjid Ar Rabbani kompleks Polres Purbalingga.

"RNS mengenakan setelan jas biru gelap dan kupluk beludru hitam," kata Kasat Tahti Ipda Sapto Wijiino, Senin 13 September 2021.

Baca Juga: Sejumlah SMP Mulai PTM Hari Ini, Salah Satunya SMPN 1 Purbalingga

Pernikahan RNS dan pujaan hatinya SS dihadiri oleh kedua orang tua mempelai, saksi, dan penghulu dari KUA Kalimanah.

"Sebelumnya, RNS memang sudah merencanakan pernikahannya dengan SS," ungkapnya.

Baca Juga: Mempelai Pria Jadi Tahanan, Pasangan Ini Menikah di Mapolres Purbalingga

Tapi, prosesi akad yang mestinya dilangsungkan dalam suasan bahagia harus terjadi sebaliknya. RNS terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah