Kesebelasan Mrebet terlalu Tangguh untuk Dikalahkan Karangreja di Piala Ketua DPRD Purbalingga

- 10 Desember 2021, 23:45 WIB
Suasana pertandinga Turnamen sepakbola Piala Ketua DPRD Purbalingga di Gelora Goentor Darjono, Jumat 10 Desember 2021.
Suasana pertandinga Turnamen sepakbola Piala Ketua DPRD Purbalingga di Gelora Goentor Darjono, Jumat 10 Desember 2021. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Pertandingan pertama hari kelima Piala Ketua DPRD pad Jumat 10 Desember 2021 mempertemukan Kesebelasan Mrebet melawan Kesebelasan Karangreja.

Kesebelasan Mrebet yang berpredikat sebagai juara bertahan nyatanya masih terlalu tangguh untuk Kesebelasan Karangreja.

Baca Juga: Polres Purbalingga Kirim Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Semeru di Lumajang Jatim

Stadion Gelora Goentoer Darjono Purbalingga menjadi saksi bagaimana Kesebelasan Mrebet yang diarsiteki Muji Rantono bisa berpesta gol.

Bahkan pemain mereka, Rois Tri mampu mencetak hattrick sekaligus mempecundangi kiper Karanganyar sebanyak tiga kali.

Baca Juga: Road to Festival Kopi Purbalingga: Melangkah lagi Memperkenalkan Kopi saat Pandemi

Gol pertama Rois Tri dicetak pada menit ke-23 yang membuat tim Mrebet unggul 2-0.

Tiga menit sebelumnya, Anggun Wijoyo sudah memulai pesta gol Kesebelasan Mrebet, tepatnya di menit ke-20.

Skor 2-0 menutup pertandingan babak pertama bagi keunggulan Kesebelasan Mrebet.

Baca Juga: Peringati Hari Jadi Purbalingga ke-191, Perumda Owabong Gelar Festival Ngapak

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x