Mobil Satlantas Polres Purbalingga Lindas Pemotor hingga Nyangkut di Kolong, Begini Kronologinya

- 5 Maret 2022, 19:50 WIB
Tangkapan layar, Mobil Satlantas Polres Purbalingga Lindas Pemotor hingga Nyangkut di Kolong, Begini Kronologinya.
Tangkapan layar, Mobil Satlantas Polres Purbalingga Lindas Pemotor hingga Nyangkut di Kolong, Begini Kronologinya. /WhatsApp.

Lensa Purbalingga - Beredar video di grup WhatsApp mobil polisi bertuliskan Pos Bobotsari Satlantas Polres Purbalingga terlibat kecelakaan.

Dalam video tersebut nampak pemontor terlindas dan tersangkut di kolong mobil polisi yang bertuliskan Pos Bobotsari Satlantas Polres Purbalingga.

Baca Juga: Seorang Warga Desa Seboro Kebumen Tewas Kesetrum Listrik Saat Menebang Pohon

Adanya video tersebut, lensapurbalingga.com coba mencari kebenarannya dengan menghubungi Kapolres Purbalingga.

Saat dikonfirmasai melalui sambungan telepon WhatsApp, Kapolres Purbalingga, AKBP Era Johny Kurniawan membenarkan kecelakaan tersebut.

"Ya benar, kejadiannya di wilayah Kecamatan Karangmoncol, Jumat 4 Maret 2022 sekira pukul 18.00 WIB," katanya, Sabtu sore 5 Maret 2022.

Baca Juga: Prakiran Cuaca Purbalingga Hari Ini,Sabtu 5 Maret 2022 Berawan,Sore dan Malam Hujan Ringan di Wilayah Tertentu

Kapolres menjelaskan, kejadian itu bermula saat mobil Satlantas Pos Bobotsari Satlantas Polres Purbalingga hendak mendatangi kecelakaan di wilayah Kecamatan Karangmoncol.

Tiba tiba dari arah berlawanan sebuah motor Yamaha Vixion dengan kecepatan tinggi tergelincir jatuh dan pengendara masuk ke kolong mobil.

"Jalannya kan turunan, motor dari arah atas dengan kecepatan tinggi tergelincir, pemotor masuk kolong mobil," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x