35 Hektar Sawah Terendam Banjir, Warga Desa Gambarsari Purbalingga Terancam Gagal Panen

- 15 Maret 2022, 12:07 WIB
35 Hektar Sawah Terendam Banjir, Warga Desa Gambarsari Purbalingga Terancam Gagal Panen.
35 Hektar Sawah Terendam Banjir, Warga Desa Gambarsari Purbalingga Terancam Gagal Panen. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - 35 hektar sawah di Desa Gambarsari, Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga terendam banjir, Selasa 15 Maret 2022.

Area persawahan di Desa Gambarsari Purbalingga terendam banjir sejak semalem, akibat sungai susukan dan kedung jeruk meluap.

"Akibat banjir yang merendam area persawahan, warga Desa Gambarsari Purbalingga terancam gagal panen," kata Pj Kepala Desa Gambarsari, Sugimin.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Purbalingga Hari Ini, Selasa 15 Maret 2022

Sugimin menyampaikan, banjir yang merendam area persawahan di desanya akibat hujan deras yang terjadi dari Senin sore 14 Maret 2022 hingga Selasa pagi.

Hal inilah yang mengakibatkan dua sungai yang berada di area persawahan Desa Gambarsari Purbalingga meluap dan merendam area persawahan.

"Hujan yang terus menerus mengakibatkan dua sungai meluap dan merendam puluhan hektar area persawahan," ungkapnya.

Baca Juga: Berikut 7 Lokasi Outlet Es Duren Semar di Kabupaten Purbalingga

Sugimin menambahkan, banjir yang menenggelamkan puluhan hektar sawah sebagian sudah panen.

Meski demikian, jika dihitung angka kerugian akibat area persawahan ini terendam banjir bisa mencapai ratusan juta rupiah.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x