Zahra Okta Rahmadani Atlet Renang Purbalingga Sabet 4 Emas dan 2 Perunggu di Kwalifikasi Porprov 2023

- 3 Juli 2022, 13:13 WIB
Atlet renang Purbalingga Zahra Okta Rahmadani peraih 4 emas, 2 perunggu (kiri) bersama pelatih Dwi Bangun Ari Bawono (kanan).
Atlet renang Purbalingga Zahra Okta Rahmadani peraih 4 emas, 2 perunggu (kiri) bersama pelatih Dwi Bangun Ari Bawono (kanan). /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Zahra Okta Rahmadani atlet renang Club Dezander SC Purbalingga memperoleh 4 emas 2 perunggu, pada kejuaran Kwalifikasi Porprov 2023 yang digelar di Kolam Renang Gelora Bumi Kartini Jepara, Minggu 3 Juli 2022.

Zahra Okta Rahmadani meraih emas dinomor 100 M, gaya bebas dengan durasi 1.03.85, dan dinomor 1.200 M gaya bebas.

Baca Juga: Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga Kembali Beroperasi, Berikut Tanggal Pesawat dan Rutenya

Selian itu, perolehan mendali emas juga diperoleh dari nomor 1.800 meter gaya bebas dan nomor 400 meter

"Prestasi ini sekaligus memecahkan rekor Purbalingga atas nama Ermi yang dipegang sejak tahun 2009" Kata pelatih Zahra, Dwi Bangun Ari Bawono, Minggu siang.

Baca Juga: Direksi Baru, Bupati Purbalingga Minta Kinerja PDAM Jangan Asal-Asalan

Sementara Ketua PRSI Kabupaten Purbalingga, Aris Mulyanto menyampaikan selamat atas prestasi yang yelah diraih Zahra.

Pihaknya juga merasa senang dan bahagia, karena atlet renang Purbalingga sekarang mulai bangkit kembali dari tidur yang begitu lama.

"Tentunya hal ini menjadi energi positif dan menumbuhkan semangat bagi teman-teman club serta membangitkan kembali kejayaan renang di Purbalingga," ungkapnya.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling Kabupaten Purbalingga Hari, Senin 4 Juli 2022

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x