Berbagai Instansi dan Elemen Masyarakat Purbalingga Antusias Mengikuti Kirab Tandu Soedirman

- 31 Agustus 2022, 13:35 WIB
Berbagai Instansi dan Elemen Masyarakat Purbalingga Antusias Mengikuti Kirab Tandu Soedirman.
Berbagai Instansi dan Elemen Masyarakat Purbalingga Antusias Mengikuti Kirab Tandu Soedirman. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Dari berbagai instansi dan elemen masyarakat di wilayah Kabupaten Purbalingga ikut berpartisipasi mengikuti kirab tandu Soedirman.

Kirab tandu Soedirman dimulai dari MTL Panglima Besar Jenderal Soedirman Desa Bantarbarang, Kecamatan Rembang dan berakhir di alun-alun Purbalingga.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Purbalingga, Rabu 31 Agustus 2022, Pagi Siang Sore Malam Berawan

Masyarakat maupun instansi sangat berantusias mengikuti kirab tandu Soedirman Purbalingga yang diikuti 5200 peserta yang membawa 300 tandu.

"Kirab tandu Soedirman merupakan salah satu rangkaian peringatan kemerdekaan ke 77 RI dan juga bagian upaya membumikan Soedirman di Purbalingga," kata Dandim 0702 Purbalinga, Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol, Rabu 31 Agustus 2022.

Baca Juga: Digelar Pagi Ini, Kirab 300 Tandu Soedirman Purbalingga Bakal Masuk Rekor Muri

Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) mengapresiasi para peserta yang ikut berpartisipasi dalam kirab tandu Soedirman.

Pasalnya dengan mengikuti kegiatan ini akan semakin membangkitkan semangat nasionalisme dan semangat kebangsaan.

Baca Juga: Tersengat Listrik, Warga Desa Tidu Purbalingga Meninggal Dunia Ditempat

Kegiatan ini rutin diadakan oleh pemerintah kabupaten Purbalingga bekerjasama dengan Kodim 0702 Purbalingga.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah