14 Tahun SMK Negeri 1 Karangjambu Belum Miliki Gedung Sekolah, Ini Tanggapan Sekda Purbalingga

- 27 September 2022, 15:30 WIB
Siswa SMk Negeri 1 Karangjambu Purbalingga sempat belajar di tenda sebelum pindah ke kios pasar.
Siswa SMk Negeri 1 Karangjambu Purbalingga sempat belajar di tenda sebelum pindah ke kios pasar. /Dokumem foto Kades Purbasari, Kecamatan Karangjambu, Purbalingga untuk lensapurbalingga.com.

Lensa Purbalingga - SMK Negeri 1 Karangjambu, Kabupaten Purbalingga sudah 14 tahun belum memiliki gedung sekolah.

Selama 14 tahun, mereka terpaksa mengikuti proses belajar di rumah warga dan ruang SMP di Karangjambu, Purbalingga.

Ini dilakukan lantaran SMK Negeri 1 Karangjambu, Purbalingga belum memiliki gedung khusus tempat melangsungkan proses belajar-mengajar.

Baca Juga: Purbalingga Mulai Kembangkan Motor Listrik, Desember Targetkan Produksi 3 Unit

Sekda Purbalingga Herni Sulasti membenarkan jika SMK Negeri 1 Karangjambu belum memiliki gedung sekolah.

Namun, lahan untuk membuat gedung sekolah SMK Negeri 1 Karanjambu sebenarnya sudah disiapkan oleh Pemkab Purbalingga.

"Lahan sudah kami (Pemkab Purbalingga) siapkan 1 hektar di tanah kas Desa Purbasari, namun peralihan lahannya ada ketentuan di Permendagri," katanya, Selasa 27 September 2022.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Purbalingga, Selasa 27 September 2022, Pagi Siang Sore Berawan, Malam Hujan

Meski demikan, Pemkab Purbalingga sedang coba merumuskan agar peralihan lahan tersebut bisa gol dan dapat membangun SMK Negeri di Karangjambu.

"Kami sedang rumuskan langkah-langkah yuridis yang tepat agar kita bisa membagun SMK Negeri di Karangjambu," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x