Pengembangan Motor Listrik di Purbalingga Dapat Dukungan Pemprov Jateng, Bahkan OPD Akan Sport Anggaran

- 17 Januari 2023, 17:18 WIB
Pengembangan Motor Listrik di Purbalingga Dapat Dunkungan Pemprov Jateng.
Pengembangan Motor Listrik di Purbalingga Dapat Dunkungan Pemprov Jateng. /Dinperindag Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) berkomitmen untuk mendukung program pengembangan motor listrik di Purbalingga.

Hal itu terungkap saat rapat koordinasi membahas program pengembangan motor listrik Purbalingga bertempat di Ruang Rapat Biro Perekonomian Setda Provinsi Jawa Tengah, Selasa 17 Januari 2023.

"Pemprov Jateng sangat mendukung pengembangan motor listrik di Purbalingga," kata Kabag Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Biro Perekonomian Pemprov Jateng, Amar Ustadi Abdullah.

Baca Juga: Mandi di Saluran Irigasi, Bocah 7 dan 9 Tahun di Kebumen Meninggal Dunia

Sebagai bentuk dukungannya, beberapa OPD di lingkungan Pemprov Jateng akan mengalokasikan anggaran dan kegiatan guna peningkatan kapasitas SDM dan kelembagaan IKM.

"Pemprov Jateng juga akan melakukan FGD, serta mempromosikan produk motor listrik buatan Purbalingga," terangnya.

Baca Juga: Tiwi Usulkan Penanganan Tebing Longsor dan SPAM BJBS Purbalingga ke BBWSSO, Ini Hasilnya

Dalam kesempatan itu Pemprov Jateng juga langsung menjadwalkan kunjungan ke lapangan untuk melihat workshop motor listrik di Kabupaten Purbalingga,

"sekaligus menyerap aspirasi dari para pelaku IKM logam Purbalingga pada akhir Januari 2023 nanti," lanjutnya.

Baca Juga: Tahun 2022, Purbalingga Gelontorkan Rp 43,29 Miliar untuk Perbaiki Jalan

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x