Membanggakan! Sapu Gelagah Buatan Purbalingga Tembus Pakistan

- 14 Februari 2023, 21:20 WIB
Membanggakan! Sapu Gelagah Buatan Purbalingga Tembus Pakistan.
Membanggakan! Sapu Gelagah Buatan Purbalingga Tembus Pakistan. /Humas Protokol Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Sebanyak 120 ribu pcs sapu gelagah buatan Kabupaten Purbalingga diekspor ke negara Pakistan, Selasa 14 Februari 2023.

Bahkan, ekspor sapu gelagah buatan Purbalingga ini ke Pakistan sudah kontrak selama 5 tahun.

"Kontraknya kita mengirim 120 ribu pcs atau muatan 3 truk kontainer per dua bulan sekali," kata Ketua Koperasi MLP Purbalingga, Anwar Faizal.

Baca Juga: Dinperindag Purbalingga Terus Lakukan OPM Beras, 11 Ton Beras Digelontorkan ke Sejumlah Pasar

Ia menjelaskan, Koperasi MLP saat ini terdiri atas 13 orang anggota pengrajin/pengusaha sapu rayung dari Purbalingga.

Mereka mempekerjakan sebanyak 350 tenaga kerja. Per hari mampu memproduksi 20.000 pcs sapu.

Kendala kami adalah dalam mendapatkan lakop (bagian dari sapu), ini kita harus mencari sampai Surabaya, Semarang, Tangerang dan Kebumen.

"Kami harap pemerintah bisa bersinergi membantu kami memfasilitasi Injection Molding atau mesin pembuat lakop ini," lanjutnya.

Baca Juga: Gunung Malang Purbalingga Diterjang Banjir, Rumah Rusak, Motor Hilang hingga Jalan Tertutup

Bupati Purbalingga diwakili Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda, Agus Winarno mengapresiasi upaya ekspor ini.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x