Ekonomi Purbalingga Naik, Angka Kemiskinan Menurun

- 28 Maret 2023, 02:54 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi), saat menyampaikan LKPJ dalam Rapat Paripurna di DPRD Purbalingga, Senin 27 Maret 2023.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi), saat menyampaikan LKPJ dalam Rapat Paripurna di DPRD Purbalingga, Senin 27 Maret 2023. /Dinkominfo Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Purbalingga tahun 2022 mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya.

Tahun sebelumnya pertumbuhan ekonomi di Purbalingga 3,19 persen menjadi 5,41 persen, berada diatas rata-rata pertumbuhan provinsi dan nasional.

"Pertumbuhan ekonomi naik," kata Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) saat Rapat Paripurna DPRD agenda penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) TA 2022, Senin 27 Maret 2023.

Baca Juga: Satlantas Polres Purbalingga Bagi-Bagi Ratusan Takjil, Sekaligus Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas

Dalam kesempatan itu Bupati Tiwi juga menyampaikan angka kemiskinan Kabupaten Purbalingga tahun 2022 mengalami penurunan dibandingkan tahun 2021.

“Angka kemiskinan Kabupaten Purbalingga tahun 2022 sebesar 15,3 persen, mengalami penurunan dibanding tahun 2021 yang mencapai 16,24 persen,” ungkapnya.

Baca Juga: Terungkap Pengakuan Mengejutkan Dalam Kasus Pembuangan Bayi di Saluran Irigasi Purbalingga, Ya Tuhan

Realisasi investasi di Kabupaten Purbalingga pada tahun 2022 juga mengalami peningkatan sebesar 2,56 persen,

“Hal ini menunjukkan bahwa Kabupaten Purbalingga semakin menarik bagi investor untuk berinvestasi di Purbalingga,” tuturnya.

Baca Juga: Bupati Tiwi Paparkan 11 Pencapaian Selama Tahun 2022 Dalam Rapat Paripurna DPRD Purbalingga

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x