Bupati Purbalingga Sukses Obati Rindu Warganya dengan Sumbangkan Suara Emasnya

- 24 Agustus 2023, 10:22 WIB
Bupati Purbalingga Sukses Obati Rindu Warganya dengan Sumbangkan Suara Emasnya.
Bupati Purbalingga Sukses Obati Rindu Warganya dengan Sumbangkan Suara Emasnya. /Humas Protokol Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Peringatan puncak HUT ke 78 Kemerdekaan RI di Desa Karangplak, Kecamatan Bobotsari, Purbalingga berlangsung meriah, Rabu 23 Agustus 2023.

Pagelaran musik dan pesta kembang api menjadi hiburan dan kebahagiaan bagi warga Desa Karangplak, Purbalingga.

Suasana malam semakin semarak dan meriah dengan kehadiran Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi).

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Purbalingga, Kamis 24 Agustus 2023, Pagi Siang Sore hingga Malam hari Berawan

Apalagi ketika Bupati Tiwi menyumbangkan suara emas-nya, penonton tampak ikut bernyanyi dan bergoyang.

Penampilan Bupati muda cantik ini pun berhasil menghipnotis dan menghibur warga Desa Karangplak yang memadati depan panggung.

Baca Juga: Geng Motor Bawa Senjata Tajam Kembali Muncul, Warga Desa Jatisaba Purbalingga Minta Polisi Usut Tuntas

Ketua RW 06 Dusun Karangplak Desa Bobotsari Purbalingga, Juharno mengaku sangat berterimakasih akan kehadiran Bupati Tiwi di tengah warga.

Diakuinya bahwa warga Desa Karangpalak, Purbalingga sudah sangat rindu ditengok oleh Bupati Tiwi.

“Selamat datang dan terima kasih, Bupati Tiwi berkenan hadir di tengah-tengah kami dan ikut menghibur warga kami," katanya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x