Warga Sidakangen Purbalingga Sulap Limbah Tali Plastik Jadi Tas, Pemasaran Sudah Tembus Luar Kota

- 27 September 2023, 10:15 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi memborong tas daur ulang tali plastik.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi memborong tas daur ulang tali plastik. /Humas Protokol Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Kerajinan dari limbah tali plastik warga Desa Sidakangen Purbalingga ini ternyata sudah tembus pasar luar kota.

Hal itu disampaikan pelaku usaha tas keranjang limbah tali plastik, Hadi Suseno warga Desa Sidakangen Purbalingga, Selasa 26 September 2023.

"Selain dijual di Purbalingga, pemasaran tas limbah tali plastik sudah ke luar kota diantaranya, Yogyakarta, Bogor, dan Jakarta," katanya.

Baca Juga: Pemkab Purbalingga Terus Beri Perhatian Kepada Penderita Thalassemia

Disampaikan, usaha daur ulang limbah tali plastik ini ia sudsh rintis sejak pada masa pandemi covid-19 lalu.

"Produk yang dihasilkan dari limbah tali plastik berupa tas belanja, keranjang sampah, sidebag barang untuk motor, keranjang baju kotor dan sebagainya," terangnya.

Baca Juga: Purbalingga Diprediksi BMKG Hari Ini, Rabu 27 September 2023, Cuaca Cerah Berawan, hingga Berawan

Bahan baku yang ia pakai berasal dari limbah tali plastik yang biasa digunakan untuk pengikat keramik di toko-toko besi.

"Usai dipakai biasanya tali ini dibakar (dibuang) akan tetapi kami memanfaatkannya sebagai kerajinan tas," ungkapnya.

Baca Juga: Pemkab Purbalingga Telah Kucurkan kredit Mawar Tanpa Bunga ke 1028 Nasabah

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x