Bupati Tiwi Rotasi 7 Pejabat Eselon II Pemkab Purbalingga, Dua Pimpinan OPD Masih Kosong

- 27 Februari 2024, 11:27 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi).
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi). /Humas Protokol Purbalingga.

Mukodam sebelumnya Kepala Dinpertan Purbalingga resmi menjabat Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda.

Baca Juga: Tujuh Pejabat Eselon II Pemkab Purbalingga Dirotasi, BPBD Dijabat Prayitno, Dinporapar dan Satpol PP Kosong

Drs Suroto sebelumnya selaku Kepala Bappelitbangda kini Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda.

Ir Prayitno MSi sebelumnya Kepala Dinporapar Purbalingga kini menjabat Kepala Pelaksana BPBD.

Revon Harpindiat sebelumnya Kepala Satpol PP Purbalingga kini menjabat Kepala Dinpertan, dan Priyo Satmoko sebelumnya Kepala Pelaksana BPBD kini menjabat Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan.

"Mutasi ini mendasari kebutuhan organisasi sekaligus penyegaran, harapannya tata kelola pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan berjalan lebih baik lagi," kata Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, Senin 26 Februari 2025.***

 

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah