Pemain Persibangga Purbalingga Digenjot Latihan Siang Hari, Kenapa? Ini Tujuannya

- 24 April 2024, 08:30 WIB
Pemain Persibangga Purbalingga Digenjot Latihan Siang Hari.
Pemain Persibangga Purbalingga Digenjot Latihan Siang Hari. /Persibangga Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Pelatih Persibangga Purbalingga Agus Riyanto menggenjot para pemainnya untuk latihan di siang hari. 

Hal itu dilakukan untuk adaptasi pemain Persibangga Purbalingga saat melakoni laga grup D Liga 3 Nasional pekan depan di Subang.

“Cuaca di sana panas, ini salah satu untuk melatih para pemain Persibangga Purbalingga adaptasi," katanya, Selasa 23 April 2024.

Baca Juga: Persibangga Purbalingga Kalah 1-2 dari PSGC Ciamis dalam Pertandingan Ujicoba Kandang Sendiri

Agus berharap dengan latihan siang hari, para pemainnya tidak kaget dan bisa langsung beradaptasi saat menjalani pertandingan di cuaca terik siang hari.

Selain memperhatikan faktor cuaca, Agus juga terus membenahi possession ball para pemainnya. 

"Kita terus benahi, agar saat pertandingan nanti pemain sudah benar-benar baik atau nyetel.” ungkapnya.

Baca Juga: Jadwal Sholat Lima Waktu Kabupaten Purbalingga dan Sekitarnya, Rabu 24 April 2024

Sebelum bertolak ke Subang, Persibangga juga berencana akan melakukan satu kali ujicoba menghadapi tim lokal. 

Pertandingan juga akan dilakukan siang hari. Ujicoba tersebut sekaligus menjadi ajang pemantapan.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x