Bupati Purbalingga Ajak Para Peserta Youth Camp Jaga Semangat Gotong Royong, Ini Alasannya

- 9 Juni 2024, 09:23 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) bersama peserta Youth Camp.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) bersama peserta Youth Camp. /Prokompim Sekda Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) mengajak para pemuda untuk menjaga semangat gotong-royong dalam kehidupan bermasyarakat. 

Hal itu disampaikan Bupati Tiwi saat memberi motivasi kepada para pelajar, mahasiswa dan organisasi kepemudaan dalam Pancasila Youth Camp 2024 di Golaga, Sabtu malam 8 Juni 2024.

"Sebab gotong-royong adalah merupakan saripati dari nilai nilai Pancasila," kata Bupati Purbalingga.

Baca Juga: Jadwal Sholat Lima Waktu Kabupaten Purbalingga dan Sekitarnya, Minggu 9 Juni 2024

Bupati menjelaskan, indikasi mereka yang ingin memecahbelah bangsa adalah radikalisme dan intoleransi. 

Bahkan juga mereka memiliki gagasan untuk mengganti Ideologi Pancasila dengan ideologi lainnya.

"Kalau ada oknum yang ingin mengoyak persatuan dan kesatuan kita sebagai bangsa Indonesia, maka satu kata : Lawan!," tegasnya.

Baca Juga: Warga Purbalingga Diminta Waspada BMKG Masih Musim Penghujan, Prakiraan Cuaca Minggu 9 Juni 2024

Disamping menjaga semangat gotong-royong, Bupati juga mengajak untuk waspada dan melawan upaya para oknum yang ingin memecahbelah bangsa.

"Rasa menghormati perbedaan di antara kita ini juga salah satu bentuk pengamalan Pancasila. Termasuk menjaga kerukunan, persatuan dan kesatuan," terangnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah