Kocak! Seorang Kakek Ngamuk dan Mengaku Jadi Malaikat Mungkar Pencabut Nyawa

23 Juni 2021, 21:36 WIB
Tangkapan layar. /Instagram @lambe_turah.

Lensa Purbalingga - Sebuah video yang merekam seorang kakek yang tengah berdebat dengan emak-emak viral di media sosial.

Kakek tersebut memarahi gerombolan emak-emak dan mengaku sebagai malaikat Mungkar pencabut nyawa.

Akun Instagram @lambe_turah mengunggah ulang video tersebut pada Rabu, 23 Juni 2021 dengan caption 'Salah Job Des..'.

Baca Juga: Insentif Tenaga Kesahatan Purbalingga 7 Belum Dibayar

Dalam video pendek berdurasi satu menit tersebut, seorang kakek terekam mengenakan kaos hitam dan memakai ikat kepala. Di pinggangnya terikat sabuk hijau melingkat khas jawara.

Dia terekam sedang berteriak memarahi segerombolan emak-emak, namun belum diketahui apa penyebab dari persoalan tersebut.

Saya malaikat mungkar, saya malaikat mungkar," ujar pria itu sembari melototi emak-emak di depannya.

Baca Juga: Wakil Gubernur Jawa Tengah Gus Yasin Positif Covid-19

Dalam video itu juga nampak seorang emak-emak mencoba menenangkan kakek tersebut.

Namun kakek itu malah semakin emosi dan terus mengaku sebagai malaikat Mungkar pencabut nyawa.

"Saya malaikat munkar pengambilan nyawa hah.. Satu-satu akan saya ambil hahhh," ucapnya sembari menunjuk jari kepada ke arah gerombolan emak-emak.

Baca Juga: Kasus Positif Covid-19 Naik, Satu RT di Desa Brecek Purbalingga Lockdown

Padahal dalam agama Islam malaikat pencabut nyawa adalah Izrail, sedangkan malaikat Mungkar bertugas untuk menanyakan kepada makhluk hidup saat di alam kubur seputar keburukan yang sudah dilakukan semasa hidupnya.

"Ini bukan ngomong kematian, Pak," kata salah satu emak-emak.

Baca Juga: Viral! Warga Purbalingga Curhat di Facebook Jalan di Desanya Rusak Parah Hingga Ditanami Pohon Pisang

Bukannya tenang, kakek itu malah mengeluarkan ucapan ngelantur. Dia sampai menyebut dirinya ditakuti sosok legenda Nyi Roro Kidul.

"Nyai Roro Kidul takut sama saya," kata pria itu.

Baca Juga: Sehari, Tiga Pasien Positif Covid-19 di Rembang Purbalingga Meninggal Dunia

Dalam waktu tiga jam setelah diunggah oleh lambe_turah, video tersebut sudah disaksikan sebanyak 1,1 juta kali, disukai oleh 69,6 ribu pengguna dan mendapat 3.103 komentar.

Video itu sontak menjadi perhatian netizen tanah air dan dibanjiri komentar-komentar kocak.

"Izroil menangis jobdescnya diambil," tulis @putriwandaas.

Baca Juga: Ganjar Bikin Lomba Vlog Bagi Penyintas Covid-19 di Semarang, Hadiahnya Fantastis

"Lagian tuh emak2, udah tau stress masih aja diladenin," kata @ahyadirwn.

"Haduh pencabut nyawa itu bukan mungkar Nakir Samsudin tapi Izrail. Kelamaan di bekep masker sih jadi oksigen kagak masuk optimal ke otak," tulis @mitraresmitreninet_official.

"Istighparr bambang, istigparr. Malaikat maut kaga bawa gesper ijo," ujar @rakaanastasa.***(Gilang).

Editor: Kurniawan

Sumber: Instagram @lambe_turah

Tags

Terkini

Terpopuler