Tragis! Warga Ambal Kebumen Harus Tinggal di Dapur

- 17 Juni 2021, 21:06 WIB
Kondisi rumah warga Desa Prasutan, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen usai diguyur hujan lebat disertai angin kencang, Kamis dini hari 17 Juni 2021.
Kondisi rumah warga Desa Prasutan, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen usai diguyur hujan lebat disertai angin kencang, Kamis dini hari 17 Juni 2021. /Humas Polres Kebumen.

Lensa Purbalingga - Wilayah Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah mulai diguyur hujan lebat disertai angin kencang.

Hujan tersebut menyisakan duka mendalam bagi Sugeng (57) warga Desa Prasutan, Kecamatan Ambal.

Baca Juga: Viral! Video Antrian Panjang Vaksin Covid-19 di Bandung, Netizen : Itu Termasuk Kerumunan Ga Si??

Karena, rumah yang digunakan untuk berteduh atapnya roboh karena diguyur hujan lebat sekitar 00.10 WIB, Kamis 17 Juni 2021.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian ditaksir Rp 10 juta," kata Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasubbag Humas Iptu Tugiman, Kamis 17 Juni 2021.

Baca Juga: Edarkan Tembakau Gorila, Dua Pemuda di Purbalingga Ditangkap Polisi

Dengan adanya kejadian tersebut, Sugeng beserta keluarga hanya bisa pasrah.

Namun yang membuat tragis ia sementara harus tinggal di dapur.

"Sementara keluarga Sugeng hanya bisa berdoa. Ia terpaksa sementara berteduh di ruang dapur," jelasnya.

Baca Juga: 23 Orang Warganya Positif Covid-19, Desa Manduraga Kembali Lockdown

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x