Viral Bocah Naik Styrofoam Seberangi Sungai Demi Sekolah

- 24 September 2021, 20:38 WIB
Tangkapan layar, Viral Bocah Naik Styrofoam Seberangi Sungai Demi Sekolah.
Tangkapan layar, Viral Bocah Naik Styrofoam Seberangi Sungai Demi Sekolah. /Instagram @inishowbiz.

Lensa Purbalingga - Viral di media sosial sebuah video menunjukkan seorang bocah berpakaian pramuka nampak duduk di atas styrofoam menyeberangi sungai.

Dalam keterangan video tersebut pengunggah mengatakan bahwa bocah tersebut menyeberangi sungai demi sekolah karena tak ada akses jembatan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Menang Banyak Saat Mendampingi Presiden Jokowi di Cilacap

Dalam postingan yang diunggah akun Instagram @showbiz, bocah ini nampak sedang menyeberangi sungai.

"Seorang anak kecil yang mau berangkat sekolah dengan naik busa (Styrofoam) karena tidak ada akses jembatan" kata narator video tersebut yang diunggah pada Kamis, 23 September 2021.

Baca Juga: Plt Kadindikbud Purbalingga Bantah SMP Negeri 4 Mrebet Curi Start PTM

Si narator menjelaskan bahwa dia adalah seorang anak SD yang akan menuntut ilmu.

Terang saja warganet langsung ramai mengomentari postingan berdurasi kurang dari semenit itu. Nada simpati dan geram disuarakan oleh warganet.

"Terharu... Semoga menjadi anak yang berhasil" kata salah satu netizen.

Baca Juga: Akun Facebook Arisha Puteri Braling:Jembatan Merah Meski Gagal Diperbaiki Tahun Ini,Tapi Masih Bisa Untuk Foto

Halaman:

Editor: Kurniawan

Sumber: Instagram @inishowbiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x