Ganjar Pranowo: Warga yang Nekat Mudik saat Nataru Wajib Didata

- 27 Desember 2021, 15:13 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menginstruksikan jajaran Pemkab hingga RT RW agar mendata warganya yang mudik dari perantauan luar Provinsi Jawa Tengah.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menginstruksikan jajaran Pemkab hingga RT RW agar mendata warganya yang mudik dari perantauan luar Provinsi Jawa Tengah. /Dinkominfo Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menginstruksikan jajaran Pemkab hingga RT RW agar mendata warganya yang mudik dari perantauan luar Provinsi Jawa Tengah.

Dalam rapat evaluasi Covid-19 yang dilaksanakan secara virtual pada Senin, 27 Desember 2021, Ganjar Pranowo meneruskan perintah dari Pemerintah Pusat itu kepada Pemkab di seluruh Jawa Tengah.

“Saya himbau masyarakat untuk tidak melakukan mudik. Tapi kalau masyarakat tetap memaksa mudik, maka akan didata atau dicatat mulai dari rekam perjalanan hingga vaksinasi,” kata Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Jadwal Acara TV TVRI Hari Ini Senin 27 Desember 2021, Ibuku Surgaku, Sketsa Nitizen hingga Pesona Indonesia

Ganjar Pranowo juga menjelaskan, seluruh akses ke Jawa Tengah baik dari Barat (Jakarta) dan dari Timur (Surabaya) akan dilakukan penyekatan demi meminimalisir mobilisasi ke Jawa Tengah dan mengurangi sebaran virus Covid-19.

“Nanti dari arah Jakarta dan Surabaya kita lakukan penyekatan untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 khususnya varian Omicron,” kata Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Jadwal Acara Metro TV Hari Ini Senin 27 Desember 2021, Ada Headline News, Newsline hingga Melawan Lupa

Selain itu, Ganjar Pranowo juga meminta Pemkab menerapkan prokes ketat di tempat wisata terutama penggunaan aplikasi Peduli Lindungi.

“Kami mohon dengan sangat kepada pengelola wisata untuk menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Aplikasi peduli lindungi juga kami minta diterapkan betul agar tidak ada ledakan,” ujarnya.

Baca Juga: Update Omicron di Indonesia: Bertambah Lagi Hingga Tembus 46 Kasus

Halaman:

Editor: Kurniawan

Sumber: Dinkominfo Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x