Enam Provinsi Tak Alami Penambahan Kasus Covid-19 per Jumat 5 Juni

- 5 Juni 2020, 18:20 WIB
ILUSTRASI virus corona.* /PIXABAY
ILUSTRASI virus corona.* /PIXABAY /Tim Lensa Purbalingga/

Lensa Purbalingga - Pada perkembangan penyebaran virus corona di Indonesia per Jumat (5/6), terdapat enam provinsi yang tidak mengalami penambahan kasus COVID-19.

Enam provinsi tersebut adalah, Aceh, Bengkulu, Riau, Sulawesi Barat, Gorontalo, dan Nusa Tenggara Timur.

Hal tersebut disampaikan juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam keterangan pers yang disiarkan lewat akun YouTube BNPB di Jakarta, Jumat (5/6).

Baca Juga: Update Perkembangan Covid-19 di Indonesia per Jumat 5 Juni

Menurut data pemerintah, lanjutnya, ada 19 provinsi dengan penambahan kasus COVID-19 kurang dari sepuluh dalam sehari.

Yuri mengatakan, penambahan kasus COVID-19 paling banyak terjadi di Jawa Timur dengan 141 kasus baru, disusul DKI Jakarta dengan 76 kasus baru.

Baca Juga: Teh Hijau Mampu Kurangi Kecemasan, Cari Tahu Manfaat dari 4 Jenis Lainnya, yuk!

Selain itu, penambahan kasus COVID-19 juga masih terjadi di Kalimantan Selatan dengan 71 kasus baru, Jawa Tengah dengan 58 kasus baru, dan Sulawesi Selatan 54 kasus baru.

Sedangkan untuk penambahan jumlah pasien yang sembuh dari COVID-19, paling banyak terjadi di DKI Jakarta berjumlah 144 orang, dan Jawa Timur dengan 118 orang.

Baca Juga: Positif Covid-19 yang Berujung Penggumpalan Darah, Seorang Pria Inggris Kehilangan Kaki Kirinya

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x