Lagi Asik Berswafoto di Pantai Logending, Pengunjung Asal Banyumas Tersapu Ombak dan Tenggelam

- 12 September 2020, 15:54 WIB
Basarnas Cilacap melakukan upaya pencarian terhadap korban tenggelam di pantai Logending, pada Sabtu, 12 September 2020./dok.humas SAR
Basarnas Cilacap melakukan upaya pencarian terhadap korban tenggelam di pantai Logending, pada Sabtu, 12 September 2020./dok.humas SAR /

Lensa Purbalingga - Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP), Basarnas Cilacap kembali mendapatkan informasi atas hilangnya warga asal Banyumas yang tenggelam di Pantai Logending Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

I Nyoman Sidakarya Selaku Kepala KPP Basarnas Cilacap dalam pesan tertulisnya mengatakan, pertama kali mendapatkan info dari Bripka Sumaji anggota Polairud Logending, pada Sabtu, 12 September 2020, Pukul 11.40 WIB.

Dalam keterangnya, telah terjadi orang tenggelam di Break Water Pantai Logending Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen.

Baca Juga: Terkuak, Misteri Penyebab Kecelakaan Maut Tikungan Jalan Sidareja-Karangpucung Cilacap

Baca Juga: Indonesia 'Di-Lockdown' 59 Negara, Begini Dampaknya bagi Masyarakat

Baca Juga: Sinopsis Boruto Episode 166, 167 dan 168, Ini Bocorannya!

Awalnya, korban bertemu rekannya (saksi-red) di Sampang Kabupaten Cilacap, pada Sabtu, 12 September 2020, pukul 08.00 WIB.

Kemudian, mereka berdua berangkat ke Pantai Logending dengan menggunakan sepeda motor korban.

Setibanya disana pukul 09.30 WIB, korban lantas bermain di bibir pantai. Saat korban sedang berswafoto, tiba-tiba datang ombak yang langsung menghantam dan menyeret korban hingga tenggelam.

Baca Juga: Film Dokumenter K-pop Pertama BLACKPINK Bakal Tayang Oktober Mendatang

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x