Polres Kebumen Kembali Gagalkan Perang Sarung, Belasan Remaja Diamankan Dilakukan Pembinaan

- 25 Maret 2024, 14:39 WIB
Belasan remaja dikebune diamnkan polisi berikut barang bukti saat perang sarung.
Belasan remaja dikebune diamnkan polisi berikut barang bukti saat perang sarung. /Humas Polres Kebumen.

Lensa Purbalingga - 11 remaja yang tengah melakukan perang sarung di Jalan tengah sawah Desa Sukomulyo, Kecamatan Rowokele, Kebumen digiring polisi.

Dari perang sarung di wilayah Kebumen, polisi mengamankan 7 helai senjata sarung, 2 handphone android, dan 4 unit sepeda motor.

"11 remaja perang sarung diamankan polisi saat patroli, Jumat malam 23 Maret 2024," kata Kasihumas Polres Kebumen AKP Heru Sanyoto, Senin 25 Maret 2024.

Baca Juga: Warga Purbalingga Diminta Waspada Musim Penghujan, Prakiran Cuaca BMKG Hari ini, Senin 25 Maret 2024

Setelah dibawa ke Mapplsek, belasan pemuda tersebut dilakukan pembinaan dan membuat surat pernyataan.

Selain itu, orang tua belasan remaja, pihak desa dan kepala sekolah dipanggil ke mapolsek agar mengetahui.

"Di hadapan polisi, para remaja tersebut berjanji tidak akan melakukan perang sarung dan bersedia membuat surat pernyataan," terangnya.

Baca Juga: Jadwal Sholat Lima Waktu Kabupaten Cilacap dan Sekitarnya, Senin 25 Maret 2024

Selain di Rowokele Kebumen perang sarung juga berhasil digagalkan polisi di wilayah Kecamatan Mirit. 

Mirisnya perang sarung tersebut akan dilakukan dua kelompok dengan jumlah peserta kurang lebih 35 orang.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x