BMKG Imbau Warga Jakarta untuk Waspada pada Hujan Disertai Angin Di Tiga Wilayah Jakarta Hari Ini

- 9 Oktober 2020, 08:28 WIB
Prakiraan Cuaca Jakarta./BMKG
Prakiraan Cuaca Jakarta./BMKG /

Lensa Purbalingga - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi adanya potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin yang terjadi di tiga wilayah Ibu Kota Jakarta pada Jumat ini, 9 Oktober 2020.

Dikutip dari laman resmi BMKG, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Jakarta Barat termasuk dari tiga wilayah yang diperkirakan hujan disertai kilat atau petir dan angin.


"Waspada potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin di wilayah Jaksel, Jaktim dan Jakbar pada sore hari," bunyi peringatan dini dari BMKG. Seperti dikutip LensaPurbalingga.com dari Antara.

Baca Juga: Info Prakiraan Cuaca: Jakarta Diprediksi Cerah Berawaan Sepanjang Rabu

Baca Juga: Adegan Perawat Seksi Jennie di MV 'Lovesick Girls' BLACK PINK Resmi Dihapus

Baca Juga: Pilkada di Tengah Covid-19, Para Paslon Punya Cara Tersindiri Mencari Dukungan

BMKG memprediksi Ibu Kota Jakarta akan mengalami cuaca cerah berawan pada pagi harinya.

Sedangkan memasuki siang hari, cuaca berubah hujan dengan intensitas berbeda di wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Jakarta Utara. Sedangkan Kepulauan Seribu merasakan cuaca cerah.

Hingga malam harinya, hujan ringan diperkirakan masih mengguyur Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Sedangkan hujan sedang terjadi di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.

Baca Juga: Ini Kata Ketua MPR Bambang Soesatyo Terkait UU Cipta Kerja

Memasuki dini hari, hanya Kepulauan Seribu yang berawan, wilayah lainnya cerah berawan.

Untuk suhu udara diperkirakan berkisar 24-34 derajat Celcius, yakni Jakarta Barat (24-33 derajat), Jakarta Pusat (25-33 derajat), Jakarta Selatan (24-34 derajat), Jakarta Timur (24-34 derajat), Jakarta Utara (25-33 derajat) dan Kepulauan Seribu (26-31 derajat).

Sementara perkiraan kelembaban udara berkisar 70-95 persen, di Jakarta Barat, 70-95 persen di Jakarta Pusat 80-90, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur 75-95 persen, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu 80-90 persen.

Baca Juga: Bawa Sabu, Tersangka Kelabuhi Petugas dengan Kenakan Jaket Ojol

Meski begitu, BMKG mengimbau masyarakat agar mewaspadai potensi cuaca ekstrem dimana kondisi hujan tidak merata dapat terjadi dengan intensitas sedang hingga lebat dalam durasi singkat di masa pancaroba.

Halaman:

Editor: Nur Ashari

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah