Bupati Banyumas Umumkan Kehadiran Bus Pariwisata untuk Masyarakat, 'Ini Gratis Betulan Alias Free'

- 23 Oktober 2021, 14:26 WIB
Bupati Banyumas Achmad Husein.
Bupati Banyumas Achmad Husein. /Instagram/@ir_achmadhusein

Lensa Purbalingga - Bupati Banyumas, Achmad Husein mengumumkan soal tersedianya bus pariwisata yang bisa dinikmati secara gratis oleh masyarakat mulai pagi ini, Sabtu 23 Oktober 2021.

Hal tersebut disampaikan Bupati Banyumas di akun Instagram miliknya @ir_achmadhusein.

"Mulai pagi ini ,tgl 23 Oktober 2021 hadir bus Pariwisata gratis dlm rangka menggiatkan sektor pariwisata," tulis Bupati Banyumas, pada 23 Oktober 2021, seperti dikutip dari akun Instagramnya @ir_achmadhusein.

Bupati Banyumas juga menjelaskan, operasional bus pariwisata yang disediakan sementara ini masih bersifat uji coba.

Baca Juga: Kabupaten Banyumas Borong 4 Emas pada Hari Pertama Cabor Renang Dulongmas 2021 di Purbalingga

"Masih uji coba setiap hari sabtu dan minggu dgn route spt dlm gambar setiap titik perhentian selang waktu kira kira satu jam sekali," beber Achmad Husein.

Bupati kembali menyakinkan, bahwa bus pariwisata tersebut betul-betul dapat dinikmati masyarakat Banyumas secara gratis.

"Ini gratis betulan alias free, ora mbayar bar blas, kantong bolong, aja aweh, tetap pakai masker," ucapnya.

Baca Juga: Bupati Banyumas Kenang Sahabat Masa Kecilnya Bernama 'Gaber', Komentar Warganet Asli Bikin Sakit Perut!

Seperti diketahui, Pemerintah Kabupaten Banyumas telah mengizinkan objek wisata dibuka kembali, menyusul pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di wilayah tersebut resmi masuk level 2, pada 22 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x