Waduk Kubangkangkung Tawarkan Wisata Keluarga di Tengah Hutan Karet

- 10 Agustus 2020, 15:29 WIB
Wahana wisata air di Waduk Kubangkangkung Cilacap./Irman A
Wahana wisata air di Waduk Kubangkangkung Cilacap./Irman A /Tim Lensa Purbalingga/

Lensa Purbalingga - Waduk Kubangkangkung yang terletak di tengah hutan karet, milik PTPN IX, merupakan destinasi wisata keluarga yang menyuguhkan berbagai wahana permainan serta keindahan alam yang sejuk.

Waduk yang terletak di Desa Kubangkangkung, tepatnya di jalan raya Kawunganten-Sidareja, merupakan jalur alternatif lingkar selatan.

Konon, Waduk kubangkangkung ini dibangun pada masa kolonial Belanda sebagai sumber penyimpanan air bersih.

Baca Juga: Target 3 Jadi 9, KEWCI Salurkan Paket Sembako di Cilacap

Baca Juga: Dukung Kebijakan Pemda, Babinsa Jajaran Kodim Cilacap Pantau Kegiatan Hajatan

Baca Juga: Pengumuman SBMPTN Dimajukan Menjadi Pekan Depan

Kemudian pada Agustus 2014 lalu, Waduk Kubangkangkung ini direnovasi menjadi sebuah tempat wisata alam yang sejuk.

Menariknya, di lokasi waduk kubangkangkung terdapat banyak pepohonan yang berumur ratusan tahun.

Waduk Kubangkangkung menyediakan tempat berkemah./Irman A
Waduk Kubangkangkung menyediakan tempat berkemah./Irman A

Dengan tarif tiket masuk hanya Rp7.500 per orang, objek wisata Waduk Kubangkangkung menawarkan banyak wahana permainan didalamnya seperti, kolam renang anak, mandi bola, ATV, perahu, sepeda air, flying fox, terapi ikan, dan spot foto.

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x