Delapan Nakes Puskesmas Kaligondang Purbalingga Batal Dapat Vaksin Kedua, Ini Alasannya.....

- 16 Februari 2021, 20:57 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Purbalingga drg Hanung Wikantono.
Kepala Dinas Kesehatan Purbalingga drg Hanung Wikantono. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Meskipun telah menerima vaksinasi sinovac dosis pertama, hal tersebut tidak menjamin terbebas dari virus Covid -19.

Seperti diketahui, delapan tenaga kesehatan (Nakes) di Puskesmas Kaligondang Kabupaten Purbalingga dinyatakan positif Covid - 19.

Baca Juga: Jaga Kondusivitas, Bupati Purbalingga Tutup Sementara Galian C di Kemangkon

Padahal Sebelumnya kedelapan nakes itu telah mendapatkan vaksinasi sinovac dosis pertama.

kejadian itu bisa membuktikan penerapan prosedur kesehatan tetap penting meskipun sudah divaksin.

Baca Juga: Kepala Daerah Terpilih (Tiwi -Dono) Akan Dilantik Akhir Februari 2021

“Vaksin itu ikhtiar bersama dengan penerapan protocol kesehatan jadi harus sinergi,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Purbalingga drg Hanung Wikantono kepada awak media Selasa 16 Februari 2021.

Lebih lanjut Hanung menyampaikan, delapan tenaga kesehatan yang positif rinciannya, 3 orang perawat, 2 orang bidan, 1 orang petugas surveilen, 1 orang petugas rekam medik, 1 orang dokter.

Baca Juga: Kedatangan Artis Baim Wong Gemparkan Warga Purbalingga

“Mereka baru vaksin pertama, selain itu antobodi baru terbentuk sempurna minimal 14 hari setelah pemberian vaksin dosis kedua,” jelasnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x