Warganet Mendesak Bupati Tiwi Memberi Sanksi Tegas Kepada Kepala Dinkominfo Purbalingga, Jika Perlu Dipecat

- 22 Agustus 2021, 20:46 WIB
Tangkapan layar, akun Facebook Riza Ardiana mendesak Bupati Tiwi memberi sanksi tegas kepada Kepala Dinkominfo Purbalingga, jika perlu dipecat
Tangkapan layar, akun Facebook Riza Ardiana mendesak Bupati Tiwi memberi sanksi tegas kepada Kepala Dinkominfo Purbalingga, jika perlu dipecat /Facebook @Suara Purbalingga Perwira (SUPER).

Lensa Purbalingga - Akun Facebook Riza Ardiana (Warganet) mendesak Bupati Tiwi agar memberi sanksi tegas kepada Kepala Dinkominfo Purbalingga.

Bahkan, akun Facebook Riza Ardiana berpendapat bahwa Kepala Dinkominfo Kabupaten Purbalingga pantas dipecat.

Baca Juga: Website www.purbalingganews.net Jadi Situs Togel, Warganet Kembali Pertanyakan Kinerja Dinkominfo Purbalingga

Hal itu disampaikan akun Facebook Riza Ardiana dalam unggahannya di group Facebook Suara Purbalingga Perwira (SUPER), Minggu 22 Agustus 2021 dengan narasi:

Saya mendesak Ibu Dyah Hayuning Pratiwi utk memberikan sanksi tegas kepada Kepala Dinkominfo Pbg . Menurut saya: pantas untuk dipecat," tulisnya.

Baca Juga: Seorang Lansia di Purbalingga Tewas Terpanggang Api Akibat Kebakaran Rumah

Akun Facebook Riza Ardiana juga mengunggah tangkapan layar judul berita salah satu media online.

Ungghan tangkapan layar tersebut:

Mangkrak, Website Dinkominfo Purbalingga jadi Situs Togel.

Baca Juga: Tragis, Pemuda Asal Purbalingga Tewas Tertabrak Kereta Api di Kebumen

Sontak postingan akun Facebook Riza Ardiana dibanjiri suka dan komentar dari warganet.

Akun Facebook Arie Putra Ananta berkomentar: pergantian domain website menjadi situs togel yg pas bgt menggambarkan kondisi Purbalingga ????

Dyah Hayuning Pratiwi Dinkominfo Pbg Humasprotokolpurbalingga.

Akun Facebook Tude Passa berkomentar: Oleh oleh khas pbg????togel.

Baca Juga: Apresiasi Model Usaha Yang Digagas Warga Purbalingga, Ini Kata Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki

Akun Facebook Bang Mael berkomentar: Ini kantor dinas yg notabenenya jago2 ITE malah kna hajar jg..krj nya apa kaleyan...oi kang nginfo...

Ada juga yang berkomentar jika mendapat togel bisa mengentaskan kemiskinan, Jane nggeane tembus si lumayan..kena nggo ngurangi kmsknan ..jjl nggolet inpo orang dlm kue ngisuk metune pira????????????," komentar akun Facebook Opickindro Permak Levis Kejobong.

Ada juga yang menanggapi terkait pemecatan, Bukan dipecat, emang lagi di Plt kan. Tepate malah secepatnya diiisi/ Kadin Definitif...," tulis akun Hendry Choy.

Baca Juga: Blangkon Soedirman Diluncurkan, Produk UMKM Ini Jadi Khasnya Kota Perwira Purbalingga

Diberitakan sebelumnya, Rame di media sosial (medsos) Facebook warganet kembali pertanyakan kinerja Dinkominfo Purbalingga.

Warganet pertanyaka kepada Dinkominfo Purbalingga terkait website yang dulu dikelola www.purbalingganews.net kini menjadi situs togel.

Dalam postingan yang diunggah akun Facebook Arisha Puteri Braling di group Facebook Suara Purbalingga Perwira (SUPER) menuliskan narasi:

Website Purbalingganews net karo Purbalinggakab.go.id dadi situs togel, bisane kaya kuwe kepriwe Dinkominfo Purbalingga....apa PPKM artinya Pelan Pelan Kita Memasang Togel...

Anggarane entong go pranti gawe baliho...
https://Purbalinggakab.go.id
https://Purbalinggakab.go.id," tulisnya.

Postingan yang diunggah akun Facebook Arisha Putri Braling pada Minggu 22 Agustus 2021 pun sontak dibanjiri komentar.***

Editor: Kurniawan

Sumber: Facebook @Suara Purbalingga Perwira (SUPER)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x