'Si Mba Koling Rangga' Ini Inovasi Pengamanan Rutan Kelas II B Purbalingga

- 30 Agustus 2021, 22:58 WIB
Petugas Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas II B Purbalingga menggunakan Si Mba Koling Rangga.
Petugas Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas II B Purbalingga menggunakan Si Mba Koling Rangga. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Tingkatkan keamanan, Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Purbalingga luncurkan inovasi pengamanan Si Mba Koling Rangga.

Si Mba Koling Rangga merupakan website yang berfungsi untuk memastikan semua titik yang sudah ditetapkan sebagai titik kontrol pengamanan.

"Aplikasi ini juga berfungsi sebagai pengawasan atasan langsung, dalam hal ini Ka.KPR tehadap kinerja pegawai dalam kontrol keliling blok hunian," kata Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Purbalingga Soni Nevridiyanto, Senin 30 Agustus 2021.

Baca Juga: Operasi Yustisi di Perbatasan Kebumen dan Cilacap Masih Ditemukan Pelanggaran Prokes

Cara kerja dari Si Mba Koling Rangga ini cukup mudah. Petugas hanya perlu membuka aplikasi melalui website https://tetapdalamkendali.com.

Masukkan user name dan password lalu akan muncul jendela trolling. Scan barcode yang sebelumnya sudah tertempel di lokasi titik kontrol, maka data akan secara otomatis tersimpan di server secara real-time.

“Nantinya secara berkala staf KPR melakukan pemantauan rutin terhadap trolling barcode ini untuk dilakukan monitoring dan evaluasi oleh Ka.KPR,” jelasnya.

Baca Juga: Tak Ikut Kompetisi Liga 3, Persibangga Purbalingga Pilih Fokus Pembinaan Usia Dini

Ia memaparkan, sebelumnya kegiatan trolling dilakukan secara manual dan dilaporkan pada buku laporan regu pengamanan.

Agar trolling berjalan mudah, efektif serta tepat guna, diciptakan trolling dengan menggunakan sistem barcode.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah