Tak Ikut Kompetisi Liga 3, Persibangga Purbalingga Pilih Fokus Pembinaan Usia Dini

- 30 Agustus 2021, 20:19 WIB
Ketua Umum Askab PSSI Purbalingga HR Bambang Irawan.
Ketua Umum Askab PSSI Purbalingga HR Bambang Irawan. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Persibangga Purbalingga dipastikan tidak ikut kompetisi Liga 3 musim 2021-2022. Pertimbangan itu diambil salah satunya karena belum pastinya jadwal liga 3 karena pandemi.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum Askab PSSI Purbalingga, HR Bambang Irawan didampingi Ketua Harian Mugi Ari Purwono, Senin 30 Agustus 2021.

"Kebijakan ini diambil dengan berbagai pertimbangan, salah satunya belum pastinya jadwal kompetisi liga 3 karena kondisi pandemi," ungkap Ketua Umum Askab PSSI Purbalingga, HR Bambang Irawan.

Baca Juga: Dikhawatirkan Picu Kerumunan, Latihan Musik Organ Plus di Jlegiwinangun Kebumen Dibubarkan

Bambang menyampaikan, tidak mengikuti kompetisi Liga 3 merupakan pilihan yang realistis. Jika dipaksakan ikut, menurutnya dikhawatirkan tidak maksimal.

"Saat ini Persibangga akan fokus penataan internal serta pembinaan usia dini. Mencari bibit-bibit baru lokal Purbalingga. Nantinya pemain itu memperkuat Persibangga di musim selanjutnya," terangnya.

Baca Juga: Warga Kebumen Tewas Keracunan Obat Serangga, Polisi: Dugaan Kuat Ada Unsur Kesengajaan

Pihaknya menyadari bahwa keputusan tidak mengikuti kompetisi menimbulkan pro dan kontra terutama di kalangan supporter pendukung.

Namun keputusan tersebut menjadi pilihan yang realistis. Apalagi kondisi pandemi membuat kegiatan dibatasi. Daripada mengikuti kompetisi tapi hasilnya tidak optimal. Lebih baik kita menata ke dalam dulu.

"Tahun depan Insya Allah kondisi sudah normal dan Persibangga siap berlaga lagi di kompetisi,” tegasnya.***

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah