Urgensi Literasi Digital Mendesak di Situasi Pandemi

- 28 September 2021, 07:04 WIB
Ketua DPRD Purbalingga, HR Bambang Irawan saat menjadi pemateri dalam  Webinar Literasi Digital yang diselenggarakan oleh DPR RI bersama Kementerian Kominfo RI.
Ketua DPRD Purbalingga, HR Bambang Irawan saat menjadi pemateri dalam Webinar Literasi Digital yang diselenggarakan oleh DPR RI bersama Kementerian Kominfo RI. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Berseliwerannya berita hoax mengenai Covid-19 menjadi salah satu faktor sulitnya pandemi ditangani. Cepatnya informasi tanpa sumber yang jelas menyebabkan kondisi yang sulit saat pandemi semakin mencekam.

Kondisi ini menyebabkan urgensi kecakapan soal literasi digital menjadi mendesak untuk digalakkan. Salah satu dampak dari adanya pandemi adalah membatasi mobilitas. Kita lebih banyak mengakses informasi melalui internet.

"Kondisi ini perlu adanya sebuah kecakapan digital. Dengan demikian kita tidak mudah percaya dengan berbagai informasi hoaks yang berseliweran di internet,” kata Ketua DPRD Purbalingga, HR Bambang Irawan saat menjadi pemateri dalam webinar literasi digital yang diselenggarakan oleh DPR RI bersama Kementerian Kominfo RI.

Baca Juga: Asyik! Wacananya PTM dan Pariwisata di Purbalingga Akan Dibuka Kembali

Bambang Irawan memaparkan, cepatnya virus Corona ini menyebar menjadikan pemerintah harus membatasi pergerakan masyarakat melalui kebijakan PPKM.

Kondisi ini memaksa masyarakat menyelesaikan segala pekerjaan dan aktivitasnya di dalam rumah. Melakukan aktivitas kerja melalui platform daring akhirnya menjadi pilihan yang tak bisa dihindari.

“Namun ada dampak yang muncul, yaitu berseliwerannya informasi yang belum tentu kebenarannya alias hoaks,” terangnya.

Baca Juga: Aneh! Truk Bermuatan Pasir di Purbalingga Jalan Sendiri, Tabrak 3 Mobil dan 6 Motor

Hal semacam ini tidak bisa dibiarkan. Karena akan menyebabkan gangguan psikologis bagi masyarakat. Dari merasa terancam, kecewa, dan takut akan terus menghantui masyarakat apabila berita hoax tidak bisa ditangkis.

Identifikasi terhadap berita hoax inilah yang memicu masyarakat harus memiliki kecakapan mengenai literasi digital. Terutama pemahaman mengenai penanganan pandemi, mulai dari penerapan prokes, pola hidup sehat, dan vaksinasi.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x