Tragis! Lansia di Purbalingga Tewas Hangus Terbakar Berikut Rumahnya, Ternyata Ini Penyebabnya

- 12 Maret 2022, 08:26 WIB
Petugas kepolisian Polres Purbalingga bersama petugas kesehatan Puskemas melakukan pemeriksaan terhadap lansia tewas hangus terbakar berikut rumahnya di Desa Panican, Kecamatan Kemangkon, Purbalingga, Jumat malam 11 Maret 2022.
Petugas kepolisian Polres Purbalingga bersama petugas kesehatan Puskemas melakukan pemeriksaan terhadap lansia tewas hangus terbakar berikut rumahnya di Desa Panican, Kecamatan Kemangkon, Purbalingga, Jumat malam 11 Maret 2022. /Humas Polres Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Seorang lansia di Desa Panican, Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga tewas hangus terbakar berikut rumahnya.

Kebakaran rumah yang menewaskan seorang lansia di Desa Panican Purbalingga ini terjadi pada Jumat malam, 11 Maret 2022.

"Kebakaran rumah yang menewaskan lansia diduga dari tungku yang belum sepenuhnya padam," kata Kapolsek Kemangkon Polres Purbalingga, Iptu Wahyudi, Sabtu 12 Maret 2022.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Purbalingga Hari Ini, Sabtu 12 Maret 2022

Kapolsek menyampaikan, Korban berinisial SP (77) warga Desa Panican RT 11 RW 4. Ia diketahui tinggal sendirian di rumah semi permanen tersebut.

"Dari keterangan keluarga, korban merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ)," terangnya.

Baca Juga: Nasib Jembatan Merah Purbalingga?, Bupati Tiwi: Kami Masih Tunggu Hasil Audit BPKP maupun Polda Jateng

Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, kebakaran diketahui pertama kali oleh warga di dekat rumah korban.

Akibat api yang cepat membesar baru dapat dipadamkan setelah dua mobil pemadam kebakaran datang.

"Saat kebakaran sudah padam, korban ternyata ikut terbakar dalam rumah," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x