Daerah Berpotensi Longsor, BPBD Purbalingga Lakukan Ini

- 6 Juni 2022, 22:29 WIB
Kepala BPBD Kabupaten Purbalingga, Umar Fauzi.
Kepala BPBD Kabupaten Purbalingga, Umar Fauzi. /Laksa Tiar Makmuria./

Lensa Purbalingga - Kepala BPBD Purbalingga, Umar Fauzi mengatakan bahwa wilayah Desa Karangbawang, Kecamatan Rembang, Purbalingga merupakan salah satu wilayah rawan bencana.

Oleh karenanya, BPBD Purbalingga melaksanakan kegiatan Gladi Kesiapsiagaan Bencana kepada warga Desa Karangbawang, Kecamatan Rembang, Senin 6 Juni 2022 di GOR Desa Karangbawang.

"Akhir-akhir ini menunjukan peningkatan kejadian tanah longsor yang signifikan. Berangkat dari kejadian ini maka perlu dilakukan pengurangan kesiapsiagaan risiko bencana beserta praktik implementasinya melalui Gladi Kesiapsiagaan Bencana kepada masyarakat yang berada di rawan bencana seperti di Desa Karangbawang ini," kata Umar.

Baca Juga: Fantastis! Harga Cabai di Purbalingga Naik Tiga Kali Lipat dari Sebelumnya, Kenapa?

Umar juga mengatakan, curah hujan di Purbalingga tahun ini tergolong tinggi..

"Tercatat hingga Mei 2022 ini, sudah terjadi bencana tanah longsor sudah terjadi 17 kali dan banjir 3 kali," katanya.

Baca Juga: Penting Untuk Masyarakat Purbalingga, Kenali Penyakit Hepatitis Akut Sejak Dini

Dia berharap, Gladi Kesiapsiagaan Bencana ini bisa menjadi bekal masyarakat Desa Karangbawang jika menghadapi situasi bencana.

"Diharapkan setelah ini diharapkan menjadi desa yang tangguh bencana yang nantinya bisa meminimalkan efek bencana serta bisa melakukan evakuasi mandiri sebelum datangnya pertolongan dari pihak luar," katanya.***

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x