Di Purbalingga, Germas Jadi Progam Peningkatan Kesehatan Masyarakat

- 7 Juni 2022, 05:00 WIB
Pihak Dinkes Purbalingga Bambang Sucipto.
Pihak Dinkes Purbalingga Bambang Sucipto. /Laksa Tiar Makmuria./

Lensa Purbalingga - Bambang Sucipto, Dinkes Purbalingga mengatakan, program Germas jadi salah satu fokus dari Pemkab Purbalingga untuk menuju Endemi Covid-19.

Dinkes Purbalingga sebagai kepanjangan tangan kebijakan Bupati tentang jaminan kesehatan masyarakat terus berusaha menjadikan Germas sebagai program peningkatan kesehatan masyarakat.

“Germas dilaksanakan minimal 3 bulan sekali dengan kegiatan mengumpulkan massa untuk melaksanakan kegiatan fisik seperti berolahraga dan makan bersama makanan sehat," katanya.

Baca Juga: Sulit Mengakses Layanan Kesehatan, Desa Karangbawang mendapat Bantuan Ambulan

Sejak terpaan pagebluk, lanjutnya, Germas sempat mandek karena pembatasan aktivitas sosial.

Meski demikian, Germas terus berupaya direalisasikan untuk menjaga kesadaran akan hidup sehat.

"Kegiatan Germas sempat berhenti karena adanya pandemi covid," katanya.

Baca Juga: Fantastis! Harga Cabai di Purbalingga Naik Tiga Kali Lipat dari Sebelumnya, Kenapa?

Pandemi ini, kata Bambang, memberi efek domino bagi masyarakat. Selain kesehatan, pandemi ini juga mengguncang perekonomian masyarakat.

"Selain itu, pandemi covid berdampak pula pada sektor nasional dan internasional berupa penurunan daya beli masyarakat yang berakibat kepada penurunan ekonomi,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x