Bentuk Sinergitas dengan DPR RI Komisi VII Fraksi PKS Rofik Hananto,BPH Migas Gelar Sosialisasi di Purbalingga

- 4 Agustus 2022, 22:54 WIB
Bentuk Sinergitas dengan DPR RI Komisi VII Fraksi PKS Rofik Hananto, BPH Migas Gelar Sosialisasi di Purbalingga.
Bentuk Sinergitas dengan DPR RI Komisi VII Fraksi PKS Rofik Hananto, BPH Migas Gelar Sosialisasi di Purbalingga. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menggelar sosialisasi tugas, fungsi, dan capaian kinerja, di Purbalingga, Kamis 4 Agustua 2022.

Dimana pelaksanaan ini dilakukan BPH Migas sebagai bentuk sinergitas antara DPR RI Komisi VII Fraksi PKS, Rofik Hananto di Bralink Hotel Purbalingga.

Baca Juga: Rapat Paripurna Penyampaian KUA PPAS Fraksi PKB Purbalingga Tidak Ada yang Hadir, Ternyata Ini Penyebabnya

Dalam sambutannya, Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi PKS, Rofik Hananto mengatakan kesempatan ini adalah cara untuk berinteraksi BPH Migas di wilayah salah satunya Purbalingga.

"Kami berharap selesai acara ini masyarakat Purbalingga menjadi tahu dan terjawad apa yang sedang terjadi perihal BBM. Acara ini sangat penting sebagai edukasi masyarakat," tuturnya.

Baca Juga: Paskibraka Purbalingga Optimis Pengibaran Bendera Merah Putih di Hari Kemerdekaan RI Berjalan Lancar

Komite BPH Migas, Iwan Prasetya Adhi menuturkan, BPH Migas memiliki tugas dan fungsi melakukan pengaturan dan pengawasan.

Pengawasan tersebut khususnya terhadap pelaksanaan penyediaan dan pendistribusian BBM dan pengangkutan Gas Bumi melalui pipa.

"Tujuannya, agar ketersediaan dan distribusi BBM yang ditetapkan pemerintah, dapat terjamin di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," katanya.

Baca Juga: Jemaah Haji Purbalingga Akan Tiba di Tanah Air Tanggal 13-14 Agustus 2022, Ini Mekanisme Penjemputannya

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x