Truk Mundur Tabrak 1 Mobil dan 3 Motor Karena Tak Kuat Nanjak di Bobotsari Purbalingga

- 26 November 2022, 09:15 WIB
Tangkapan layar, Truk Mundur Tabrak 1 Mobil dan 3 Motor Karena Tak Kuat Nanjak di Bobotsari Purbalingga.
Tangkapan layar, Truk Mundur Tabrak 1 Mobil dan 3 Motor Karena Tak Kuat Nanjak di Bobotsari Purbalingga. /Facebook.

Lensa Purbalingga - Truk pengangkut hebel tak kuat menanjak di Purbalingga mundur tabrak 1 mobil dan 3 motor di belakangnya, Jumat sore 25 November 2022.

Kecelakaan lalu lintas tersebut tepatnya terjadi di Jalan Raya Bobotsari, tanjakan Dakom, Desa Gandasuli, Kecamatan Bobotsari, Purbalingga.

"Tidak ada korban jiwa, namun kendaraan lain rusak, pengendara luka-luka dirawat di rumah sakit," kata Kasatlantas Polres Purbalingga AKP Mia Novrila Safitry melalui Kanit Gakkum Iptu Arif, Sabtu 26 November 2022.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Pubalingga, Sabtu 26 November 2022, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Hujan

Dijelaskan, kecelakaan beruntun terjadi ketika truk tronton bermuatan hebel melaju dari arah selatan atau Purbalingga menuju Bobotsari.

Truk tronton melaju dengan kecepatan sedang. Namun, saat akan menanjak di tanjakan Gandasuki tidak kuat.

"Truk tidak kuat menanjak kemudian mundur dan menabrak kendaraan yang ada dibelakangnya," terangnya.

Baca Juga: Jalan Desa Wanogara Purbalingga Amblas, Jalur Penghubung Kecamatan Karangmoncol-Rembang Lumpuh Total

Kecelakaan beruntun melibatkan truk Tronton Nopol S 9173 UJ yang dikemudikan, Kuswandi (42), warga Desa Betet, Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur

Selanjutnya Toyota Rush nopol R 1248 CL, sepeda motor Yamaha Jupiter Z nopol, R 9965 KC, Honda Vario nopol R 3200 XL dan Honda Scoopy Nomor Polisi R 3642 AAC.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x