Gagal Kuliah, Siswi di Purbalingga Sukses Wirausaha Aneka Dessert

- 10 Juni 2023, 11:56 WIB
Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Siswi di Purbalingga Sukses Usaha Aneka Dessert.
Gagal Masuk Perguruan Tinggi, Siswi di Purbalingga Sukses Usaha Aneka Dessert. /Dinkominfo Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Setelah gagal masuk perguruan tinggi (kuliah), seorang siswi di Kabupaten Purbalingga sukses usaha aneka dessert.

Siswi tersebut bernama Yuliana (26), warga Desa Onje RT 02 RW 06 Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga.

Ia sukses mengembangkan wirausaha aneka dessert nya yang dirintis sejak tahun 2017 usai dirinya gagal masuk perguruan tinggi.

Baca Juga: Ratusan Hektar Sawah Purbalingga Diprediksi Alami Kekeringan

Produk yang ia tawarkan antara lain pisang nanas crispy, pipi lumer, lumpia gacor, THR es teler, dan aneka jajanan lainnya.

"Usaha dessert nya saya beri nama pipis manis, dan dipasarkan melalui jejering media sosial," kata warga Desa Onje Purbalingga, Sabtu 10 Juni 2023.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Purbalingga, Sabtu 10 Juni 2023, Pagi Siang Sore hingga Malam hari Berawan

Yuliana menyampaikan, kegagalan bukan akhir dari segalanya, tapi justru jadi pelecut untuk meraih kesuksesan yang lain.

Prinsip inilah yang mengantarkan remaja putri asal Desa Onje sukses berwirausaha setelah gagal masuk perguruan tinggi.

"Usahanya dimulai tanggal 1 September 2017 saya mulai merintis usaha ini setelah gagal kuliah," terangnya.

Baca Juga: Petugas PSN Bukateja Purbalingga Temukan Jentik Nyamuk di 29 Tempat

Dengan pemasaran melalui media sosial @pipimanis.id, tak ayal banyak remaja atau generasi milenial yang menjadi konsumennya.

Dengan harga mulai dari Rp 10.000,- Yuliana mampu memproduksi 50 jenis dessert dengan target pasar saat ini wilayah Purbalingga dan Purwokerto.

"Alhamdulilah saat ini selain Purbalingga sudah banyak yang pesan dari kota satria Purwokerto," ungkapnya.

Baca Juga: Seorang Ayah di Purbalingga Ditangkap Polisi Karena Tega Aniaya Anak Kandungnya Sendiri

Kedepan Yuliana berharap pipi manis ini bisa memberi manfaat dan dapat memberi kontribusi lebih bagi masyarakat dan bisa menyerap tenaga kerja.

“Terimakasih alhamdulillah, para pelaku UMKM merasa terbantu dan diperhatikan oleh pemerintah Purbalingga,” pungkasnya.***

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x