Batalyon Infanteri 406 CK Purbalingga Gelar Edukasi Safety Riding, Ini Tujuannya

- 31 Oktober 2023, 21:52 WIB
Batalyon Infanteri 406 CK Purbalingga Gelar Edukasi Safety Riding, Ini Tujuannya.
Batalyon Infanteri 406 CK Purbalingga Gelar Edukasi Safety Riding, Ini Tujuannya. /Instagram.

Lensa Purbalingga - Batalyon Infanteri 406 CK Bojong Purbalingga menggelar Edukasi Safety Riding di lapangan upacara, Selasa 31 Oktober 2023.

Kegiatan Edukasi Safety Riding Batalyon Infanteri 406 CK bekerjasama dengan Satlantas Polres Purbalingga.

Baca Juga: Di Purbalingga Ada Maling Teriak Maling, Terungkap Pelaku Pencurian di SD hingga Ditangkap Polisi

Komandan Batalyon Infanteri 406 CK Purbalingga Letkol Inf Edward Samosir mengatakan kegiatan ini digelar selama 4 hari.

Program Edukasi Safety Riding dilaksanakan atau dimulai dari hari ini 31 Oktober 2023 sampai 3 November 2023.

"Safety Riding merupakan bentuk perilaku berkendara yang aman dan nyaman. Safety riding diperlukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan akibat berkendara," katanya.

Baca Juga: Koalisi Indonesia Maju Purbalingga Bentuk Tim Pemenangan Prabowo-Gibran, Targetkan Menang 60 Persen Lebih

Pelatihan Safety Riding diadakan untuk mengenalkan bagaimana cara berkendara yang baik dan benar.

"Ini dalam rangka untuk meningkatkan keselamatan dalam berkendara, khusunya sepeda motor," terangnya.

Baca Juga: Hadiri Haul Kiai Hisyam di Ponpes Roudlotus Sholichin Sholichat Purbalingga, Bupati Tiwi Sampaikan Ini

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x