Hari Pertama PPKM, Ganjar Keliling Kota Semarang Ingatkan Warga Pakai Masker

- 11 Januari 2021, 13:49 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ingatkan warga pakai masker saat pelaksanaan hari pertama PPKM se Jawa Bali, Senin 11 Januari 2021.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ingatkan warga pakai masker saat pelaksanaan hari pertama PPKM se Jawa Bali, Senin 11 Januari 2021. /Jatengprov.go.id/

Lensa Purbalingga - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menggunakan sepeda berkeliling Kota Semarang saat hari pertama pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) se Jawa Bali, Senin 11 Januari 2021.

Ganjar Pranowo dengan menggunakan sepeda dan pengeras suara kembali mengingatkan warganya, bahwa hari ini merupakan hari pertama PPKM se Jawa Bali.

Baca Juga: Tak Hanya Blusukan Kolong Jembatan, Kini Mensos Risma ke Bantaran Sungai Ciliwung

“Bapak-bapak, Ibu-ibu, hari ini mulai pembatasan (PPKM-red) se-Jawa Bali sampai tanggal 25 (Januari) nanti. Diingat, kita pembatasan tanggal 11-25 (Januari), kalau panjenengan tertib kita bisa menekan penularan. Ayo kita jaga diri, untuk menjaga keluarga, dengan itu kita juga menjaga negara. Maskernya selalu dipakai nggeh,” kata Ganjar di Semarang, seperti dikutip dari laman jatengprov, Senin 11 Januari 2021.

Bahkan, Ganjar akan berhenti setiap melihat kerumunan warga yang tak memakai masker.

Baca Juga: Jelang PPKM, Kodim 0702/Purbalingga Gencar Imbau Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan

“Bu, maskere dipakai ya. Jangan males, ayo sudah sejak 10 bulan lalu diingatkan,” ujar Ganjar.

Tak sedikit pula yang diminta Ganjar untuk pulang karena tak menggunakan masker.

“Nek mboten ngagem masker, mboten usah medal, sudah di rumah saja malah aman. Ayo dipakai maskernya,” ucap Ganjar.

Baca Juga: Ngeri! di Purbalingga, Adik Tega Bunuh Kakak Kandungnya Sendiri

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x