Viral di Medsos, Kepala Desa Beserta Perangkatnya 'Dangdutan' Tanpa Kenakan Masker

- 25 Juni 2021, 22:15 WIB
Tangkapan layar sekelompok orang sedang asyik joged.
Tangkapan layar sekelompok orang sedang asyik joged. /Instagram @lambe_turah.

Lensa Purbalingga - Video yang merekam aksi joged oknum perangkat Desa Dokoro, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan viral di media sosial.

Pasalnya, dalam video tersebut terlihat Kades Dokoro dan para perangkat desa asik berjoged dengan para biduan tanpa menaati protokol kesehatan.

Baca Juga: Perselisihan Kasi Pidum dan Seorang Jaksa di Kejaksaan Negeri Purbalingga Mencuat Publik, Begini Akhirnya

Video pendek berdurasi 16 detik tersebut diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah pada Jumat 25 Juni 2021.

Dalam unggahan tersebut, nampak sejumlah pria berseragam cokelat diketahui merupakan Kepala Desa dan Perangkat Desa Dokoro.

Dari informasi yang kami peroleh, pria berkumis dan berkacamata hitam tersebut adalah Kades Dokoro.

Baca Juga: Kasus Korupsi Kantor Kecamatan Purbalingga Terus Berproses, Ini Kata Kejaksaan

Dalam waktu 4 jam setelah video itu diunggah, postingan tersebut sudah disaksikan oleh 1,79 juta kali, disukai oleh 116 ribu pengguna dan mendapat 9.522 komentar.

Kejadian tersebut pun mengundang kritik dari banyak netizen di tanah air.

Baca Juga: Viral..!! Istri Selingkuh, Pria Asal Ponorogo Ini Nekat Bongkar Rumahnya

Halaman:

Editor: Kurniawan

Sumber: Instagram @lambe_turah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x