AY Nasution Sosok yang Meminta Pembongkaran Patung Jenderal Soeharto dari Museum Dharma Bhakti, Ini Profilnya

- 28 September 2021, 17:48 WIB
AY Nasution Sosok yang Meminta Pembongkaran Patung Jenderal Soharto dari Museum Dharma Bhakti, Ini Profilnya
AY Nasution Sosok yang Meminta Pembongkaran Patung Jenderal Soharto dari Museum Dharma Bhakti, Ini Profilnya /Kolase Foto/kostrad.mil.id/Markas Besar TNI AD

Lensa Purbalingga- Kostrad memberikan penjelasan bahwa pembongkaran patung Jenderal Soeharto, Sarwo Edie Wibowo dan AH Nasution merupakan inisiatif mantan Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letnan Jenderal TNI (Purn) Azmyn Yusri Nasution.

Azmyn Yusri Nasution merupakan penggagas pembuatan patung Jenderal Soeharto, Sarwo Edie Wibowo dan Jenderal AH.Nasution. Pembuatan patung dilakukan kala Azmyn Yusri Nasution menjabat Pangkostrad, sejak 9 Agustus 2011 hingga 13 Maret 2012.

Letjen (Purn) Azmyn Yusri Nasution adalah orang yang punya ide menempatkan patung-patung itu di Museum Dharma Bhakti, Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat.

Dan pada akhirnya Letjen (Purn) Azmyn Yusri Nasution juga yang meminta untuk membongkar patung patung tersebut.

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Soroti Soal Tudingan TNI Tersusupi PKI, 'Saya Setuju dengan Letjen Dudung'

Mengapa Letjen (Purn) Azmyn Yusri Nasution mantan Pangkostrad periode tahun 2011 ini meminta patung-patung yang dianggap oleh Mantan Panglima TNI Jenderal (purn) Gatot Nurmantyo mengaitkan hilangnya patung Soeharto serta patung tokoh-tokoh militer lainnya itu dari Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat, dengan penyusupan paham komunisme di tubuh TNI ?

Seperti diberitakan bahwa Azmyn Yusri Nasution berinisiatif menemui Pangkostrad Letjen Dudung Abdurachman untuk meminta izin membongkar patung-patung tersebut.

Setelah sebelumnya Letjen (Purn) Azmyn Yusri Nasution merasa berdosa atas pembuatan dan penempatan patung patung tersebut.

Baca Juga: Pesawat Citilink QQ 944 Dengan Tujuan Jakarta-Batam Mendarat Darurat Di Palembang, Begini Penjelasannya

Alasan utama yang diungkapkan Letjen (Purn) Azmyn Yusri Nasution meminta kepada Pangkostrad Letjend Dudung Abdurachman adalah berkaitan dengan keyakinan agama.

Halaman:

Editor: Teguh Priyatno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x