Ada-Ada Saja! Akan Main Bola Seberangi Sungai, Remaja di Kebumen Hanyut Hilang di Sungai

- 23 Februari 2022, 21:43 WIB
Pihak kepolisian Polres Kebumen bersama tim SAR melakukan pencarian remaja hilang hanyut di sungai Luk Ulo, Rabu 23 Februari 2022.
Pihak kepolisian Polres Kebumen bersama tim SAR melakukan pencarian remaja hilang hanyut di sungai Luk Ulo, Rabu 23 Februari 2022. /Humas Polres Kebumen.

Lensa Purbalingga - Seorang remaja, Ahmad Paryudi (17) warga Desa Kedungwinangun, Kecamatan Klirong, Kebumen hanyut di Sungai Luk Ulo, Rabu 23 Februari 2022.

Remaja warga Kecamatan Klirong, Kabupaten Kebumen ini hanyut di sungai saat hendak bermain bola.

"Saat hendak menyeberangi sungai untuk bermain bola, remaja ini hilang terbawa arus," kata Kasi Humas Polres Kebumen, AKP Tugiman.

Baca Juga: Sebuah Rumah di Kebumen Ludes Terbakar, Kerugian Ratusan Juta Rupiah

Tugiman menyampaikan, kejadian terjadi sekira pukul 15.30 WIB. Saat itu korban akan bermain bola di Desa Tawangminangun.

Untuk menuju Desa Tawangminangun korban berniat memanhkas jalan dengan menyeberangi sungai dengan cara berenang.

"Saat berenang korban hilang terbawa arus. Saat ini tim SAR gabungan melakukan pencarian," terangnya.

Baca Juga: Pria di Purbalingga Ditemukan Tewas Dalam Gubuk, Kenapa?

Menurut keterangan sejumlah saksi,
korban menyebrang sungai dengan posisi tangan satu memegang baju agar tidak basah.

Kuat dugaan, korban tidak bisa menguasai derasnya air sungai sehingga membuat dirinya hanyut dan tenggelam.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x