Jasad Eril Masih Utuh, Ini Penjelasan dari Ridwan Kamil

- 11 Juni 2022, 05:30 WIB
Jasad Eril Masih Utuh, Ini Penjelasan dari Ridwan Kamil.
Jasad Eril Masih Utuh, Ini Penjelasan dari Ridwan Kamil. /Instagram @ridwankamil.

Lensa Purbalingga - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil merasa bersyukur bisa memberi penghormatan terakhir kepada almarhum putranya, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) di Rumah Sakit Bern, Swiss pada Jumat, 10 Juni 2022.

"Alhamdulillah, di Rumah Sakit Bern, sesaat setelah memandikan jenazah Eril," tulis Ridwan Kamil pada unggahannya di Instagram, @ridwankamil.

Baca Juga: Dua Raperda Usulan Pemkab Purbalingga Ganti Judul, Ini Kata Bupati Tiwi

Ridwan Kamil juga mengatakan, bahwa jenazah Eril yang sudah hanyut sejak 26 Mei 2022 masih utuh.

Dia menjelaskan, jenazah Eril masih utuh karena faktor suhu air Sungai Aare yang sangat dingin.

"Sungai Aare yang sedingin kulkas dan minim fauna membuat jasadnya (Eril) setengah membeku," kata Ridwan Kamil.

Baca Juga: Buang Jauh Insecure!, Boleh Coba Tips Ini

Dia juga menerangkan, jenazah putra sulungnya tetap utuh meski sudah tenggelam selama berhari-hari.

"(jasadnya) tetap utuh lengkap walau berada di dasar sungai selama 24 hari," katanya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Langsung Kembali ke Swiss saat Mendengar Kabar Jasad Eril Ditemukan

Halaman:

Editor: Kurniawan

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x