Hilangkan Jerawat dan Bintik Hitam dengan Garam, Begini Caranya!

8 Oktober 2020, 12:33 WIB
Ilustrasi jerawat./Pixabay/Kjerstin Michaela. /

Lensa Purbalingga - Memiliki wajah yang bersih dan bebas jerawat merupakan dambaan setiap orang.

Wajah yang berjerawat dan memiliki bekas jerawat atau flek hitam sangat mengganggu penampilan, berbagai cara pun dicoba untuk menghilangkan masalah itu. 

Untuk mengatasi itu, kita bisa mencoba menggunakan garam yang dicampur dengan bahan lain untuk menghilangkan jerawat dan flek hitam pada wajah.

Baca Juga: Selain Atasi Stress, Berikut Ini Manfaat Buah Bergamot!

Garam yang merupakan bumbu dapur mudah didapat dan terjangkau menjadi cara alternatif untuk menghilangkan masalah pada kulit wajah. 

Dilansir dari akun Instagram @seputar.kesehatan_, berikut cara ampuh menghilangkan jerawat dan flek hitam pada wajah. 

1.Gunakan garam yang dicampur air mawar 

Setengah sendok garam dapur halus dicampur dengan satu sendok makan air mawar, lalu aduk hingga tercampur merata. 

Baca Juga: 7 Manfaat Daun Sereh bagi Kesehatan, Bisa Mengobati Penyakit Kulit

Cara menggunakanya yaitu, kamu cukup mengoleskan campuran tersebut secara merata pada kulit wajah, lalu bilas dengan air dingin hingga bersih. 

2. Gunakan garam yang dicampur gula pasir

Caranya, campurkan setengah sendok garam dan gula pasir. Lalu tambahkan sedikit air dan gosok-gosokan pada kulit wajah secara merata selama 10-15 menit,lalu bersihkan menggunakan kapas basah hingga bersih. 

3. Gunakan garam campur madu

Selain menghilangkan jerawat, komedo dan flek hitam ternyata cara ini juga dapat sekaligus memutihkan dan melembabkan kulit wajah. 

Baca Juga: Ingin Wajah Glowing? Gunakan Masker Pisang dan Madu!

Caranya yaitu, campurkan satu sendok makan madu dengan setengah sendok makan garam, lalu gosokan pada kulit wajah secara merata. Diamkan selama 10-15 menit bersihkan dengan air dingin atau es. 

4. Gunakan garam campur lemon

Caranya yaitu, campurkan setengah sendok makan garam dengan satu sendok air perasan lemon. 

Kemudian oleskan secara merata dan gosok berlahan pada bagian kulit yang bermasalah, lalu bersihkan dengan air hangat dan ulangi lagi dengan air dingin untuk menutup pori-pori kulit yang terbuka. 

Baca Juga: 6 Kebiasaan yang Bisa Menyebabkan Kulit Berjamur, Malas Mencuci Handuk Salah Satunya

5. Gunakan garam campur pasta gigi mint

Olesk as n sedikit pasta gigi mint pada kulit yang bermasalah. Pada saat pasta masih dal as m keadaan basah, lakukan pemijatan halus. Lakukan teknik pemijatan dengan arah ke atas.***

Editor: Majid Ngatourrohman

Sumber: Instagram @bpptkg

Tags

Terkini

Terpopuler